TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Hal yang Kamu Peroleh saat Mampu Menjaga Attitude Ketika Bekerja

Skill dan pengalaman saja ternyata tidak cukup

ilustrasi bekerja (pexels.com/Christina Morillo)

Senang sekaligus bangga rasanya saat kita bisa bekerja pada bidang yang menjadi cita-cita. Terlebih jika impian tersebut sudah dimiliki sejak lama, tentu terasa bahagia luar biasa.

Bagi setiap orang, perjuangan untuk mendapatkan pekerjaan tentu beragam. Ada yang berjalan dengan mudah atau ada pula yang harus menempuh perjalan yang berliku. Terlepas dari hal itu, setiap orang perlu mempertahankan pekerjaan yang telah dimilikinya lantaran memperoleh pekerjaan impiah bukan perkara mudah.

Supaya kita bisa tetap bertahan dalam dunia kerja, ternyata tidak hanya skill maupun pengetahuan saja yang diperlukan, lho. Mampu menjaga attitude ketika bekerja juga sangat penting bahkan memiliki pengaruh yang cukup besar dalam dunia kerja.

1. Membantu mengembangkan karier

ilustrasi sedang presentasi (pexels.com/Christina Morillo)

Kemampuan tanpa ditunjang dengan attitude yang baik tak akan bisa membuat karier seseorang berkembang. Meskipun kita memiliki skill yang mumpuni, misalnya berpengetahuan luas serta punya potensi lebih di bidang pekerjaan, tetapi tanpa diimbangi dengan sikap yang baik, maka semuanya percuma bahkan karier tersebut bisa saja mentok di situ.

Percayalah, orang yang mampu menjaga sikapnya, memiliki peluang lebih besar untuk menjadi hebat daripada mereka yang hanya mengandalkan kelebihan diri sendiri. Dunia kerja tak melulu menyangkut pekerjaan saja, melainkan juga tentang bagaimana sikap kita terhadap orang-orang yang ada di dalamnya.

Baca Juga: 5 Kebiasaan Kecil yang Bikin Kamu Punya Attitude yang Baik, Tersenyum!

2. Mudah diterima di lingkungan yang baru

ilustrasi berjabat tangan (pexels.com/fauxels)

Ketika kita bersikap baik, maka akan mudah bagi kita untuk diterima di lingkungan baru. Orang yang mampu menjaga sikap cenderung tidak akan merugikan satu sama lain. Justru mereka bisa menebar manfaat terhadap sesama melalui perlakuan yang dimilikinya.

Itulah pentingnya attitude yang harus selalu dijaga dalam dunia kerja. Dengan hal tersebut, tentu akan memudahkan pekerjaan kita untuk ke depannya.

3. Melatih diri untuk bersikap profesional

ilustrasi disiplin bekerja (pexels.com/Christina Morillo)

Orang yang memiliki attitude baik akan bertindak profesional di bidang yang tengah dijalani. Sebagai seorang profesional kita tentu memiliki tanggung jawab untuk menuntaskan pekerjaan, sekalipun sedang dilanda rasa jenuh, bosan, maupun berada di bawah tekanan.

Dalam kondisi demikian, peran attitude dalam diri sangat dibutuhkan. Orang yang memiliki kualitas diri yang bagus akan menjaga komitmen dalam pekerjaannya, sehingga mampu bersikap profesional terlepas dari ketidaknyamanan yang tengah dialaminya.

4. Kepercayaan dalam diri semakin meningkat

ilustrasi bekerja dengan senyum (pexels.com/SHVETS production)

Menjaga sikap di manapun kita berada, tentu sudah menjadi kewajiban yang harus dilakukan. Attitude yang kita tunjukkan ke orang lain bisa menjadi sebuah keuntungan apabila diterapkan dengan baik. Salah satunya mampu meningkatkan  kepercayaan dalam diri.

Orang yang memiliki kepribadian bagus cenderung berpikir dan bersikap positif, sehingga mereka mampu menularkan energi kepada orang di sekitar melalui rasa percaya dirinya. Hal demikian tentu bisa berdampak pada keberhasilan dalam suatu pekerjaan.

Baca Juga: 6 Attitude Sederhana yang Bikin HRD Kepincut Saat Interview!

Verified Writer

Izah Cahya

Menulis untuk menghidupkan -do the best- ig : @izahcahya_

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya