TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Tahun 2020 Segera Berakhir, 5 Skill yang Wajib Kamu Kuasai Jelang 2021

#IDNTimesLife Supaya 2021 jauh lebih cemerlang

pexels.com/@freestocks

Gak ada yang menyangka bahwa tahun 2020 akan berjalan seperti ini. Pandemik yang tidak hanya terjadi di satu negara, tapi seluruh dunia telah membuat berbagai perubahan besar. Pernikahan harus ditunda, konser dibatalkan, perusahaan gulung tikar, dan karyawan kena PHK. Apesnya, tanpa pesangon pula karena banyak perusahaan yang tidak mampu bayar.

Nah, jadikan tahun 2020 ini sebagai pembelajaran bagi kita semua. Tetap berjuang mencapai goals yang sudah kamu targetkan tapi dengan tekad baru, strategi baru, serta skill yang sudah ter-upgrade. Dengan begitu, 2021 akan jauh lebih cemerlang dibanding tahun ini.

Di bawah ini akan dibahas mengenai beberapa Kemampuan yang wajib kamu kuasai supaya tidak mengulang hal yang sama seperti tahun 2020 sekarang.

1. Cara buat konten 

unsplash.com/@austindistel

Kalau kamu perhatikan, saat ini menjamur konten kreator di media sosial. Tak perlu heran, karena memang sekarang zamannya. Media sosial sudah tidak lagi digunakan hanya untuk memajang foto saat jalan-jalan bersama keluarga atau momen bertemu teman, tapi semua hal bisa dijadikan konten menarik yang menghasilkan uang.

Misalnya yang pandai bahasa Inggris, bikin konten tentang belajar bahasa Inggris dengan cara sederhana dan menarik, pas buat generasi millenial. Yang suka masak, membagikan resep kreasinya ke media sosial sehingga diikuti banyak orang. Dan tentu saja, konten pun digunakan untuk jualan.

Sudah banyak akun yang mengajarkan bagaimana membuat konten, gratis pula. Yang penting rajin menyimaknya aja. Akun-akun tersebut di antaranya adalah @bynikojulius, @mudacumasekali, @trustjak, @victoriawong68, @gilalogie dan masih banyak yang lain.

2. Digital marketing 

unsplash.com/@austindistel

Sebenarnya membuat konten itu sendiri merupakan bagian dari digital marketing. Karena memang area digital marketing itu luas banget. Ada blog, website, email, dan tentu saja media sosial.

Nah, digital marketing ini penting sekali, mengingat saat ini kita memang hidup di era digital. Semua bisa diakses dengan mudah lewat online.

Sudah bukan waktunya lagi bagi pengusaha, hanya menggantungkan bisnisnya lewat penjualan toko saja. Buktinya di masa pandemik seperti sekarang. Banyak bisnis gulung tikar karena sebelumnya tidak didukung dengan digital marketing yang memadai, baru mulai mikirin digital marketing setelah pandemik terjadi.

Ada beberapa akun media sosial yang bisa kamu manfaatkan untuk belajar digital marketing. Di antaranya akun @dewaekaprayoga, @billionairecoach.co.id, @sandysutawiguna, @carajualan, dan sebagainya.

Baca Juga: Agar Skill Terus Terasah, Ini 5 Alasan Kamu Harus Aktif Berorganisasi

3. Manajemen keuangan 

unsplash.com/@austindistel

Pandemik sekarang memang membuat susah banyak orang, tapi banyak lho pengalaman yang bisa diambil. Salah satunya terkait manajemen keuangan.

Selama ini banyak yang sudah puas dengan menjadi karyawan di perusahaan bergengsi dengan gaji besar. Ternyata, perusahaan bergengsi pun tetap terpengaruh juga dengan kondisi pandemik dan mem-PHK karyawannya. Contohnya KFC, Gojek, Traveloka, Garuda Indonesia, Lion Air Group, Taksi Express, Agoda, Ramayana, dan masih banyak yang lain.

Ini mengingatkan kita untuk tidak menggantungkan pendapatan hanya dari satu sumber penghasilan. Ketika satu sumber tersebut bermasalah, kelar deh. Selain itu, penting juga nabung dan investasi agar kondisi keuangan lebih aman.

Ada banyak akun yang membahas tentang finansial ini yang bisa kamu ikuti untuk menambah skill manajemen keuangan. Di antaranya akun @pritaghozie, @zapfinance, @ngertisaham, @bigalphaid, @kuliahsaham, @finansialku_com, dan lain-lain.

4. Skill digital 

unsplash.com/@neonbrand

Jangan bosan-bosan dengan hal yang berbau digital. Termasuk belajar gimana edit video, belajar bikin desain konten supaya menarik dan disukai banyak orang, copywriting, dan lain-lain.

Di media sosial pun sudah banyak ahli skill digital ini yang dengan baik hati mau berbagi ilmu. Contohnya akun @fin.designn, @frogroxx, @syammasfitria, @zamrudgrafis, @rubrikgrafis, @milenialslide, @alphaworks.id, @canva, dan sebagainya.

Baca Juga: 5 Skill yang Dibutuhkan untuk Membangun Bisnis ala KDrama 'Start-Up' 

Verified Writer

L A L A

I fear not the man who has practiced 10,000 kicks once, but I fear the man who has practiced one kick 10,000 times (Bruce Lee)

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya