TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Modal untuk Berkarier Sebagai Konten Kreator, Wajib Kamu Miliki!

Berguna untuk membuat konten jadi lebih menarik

instagram.com/hansoljang110

Kondisi pandemik saat ini jelas membuat ruang gerak kita semakin menyempit. Meski demikian, hal ini pula yang mendorong masyarakat untuk terus mengeksplorasi dan menemukan beragam aktivitas baru di rumah. Contohnya, menyalurkan kreativitas dan bakat dalam berbagai bentuk konten di beragam platform digital, seperti media sosial.

Untuk mendukung hal ini, Tokopedia dalam rilisnya membagikan lima perlengkapan yang wajib dimiliki oleh konten kreator untuk membuat konten yang diproduksi menjadi lebih menarik. Apa saja itu? Simak ulasannya berikut ini.

1. Tongsis atau tripod

pexels.com/RODNAE Productions

Tongsis atau tripod merupakan salah satu item penting yang sangat membantu proses pengambilan konten, terutama konten dalam bentuk video. Hal ini karena tongsis atau tripod memiliki fungsi untuk menjaga video agar tetap stabil dengan mudah tanpa harus memegang gawai. 

Akan tetapi, sebaiknya perhatikan keterangan yang tertera pada deskripsi produk terlebih dahulu ketika membelinya. Pastikan ukuran dan spesifikasi lainnya sudah sesuai dengan kebutuhan yang diinginkan. Salah satu inspirasi produk tongsis atau tripod hasil pegiat usaha lokal yang cukup berkualitas, yakni Midio.

2. Ring light

pexels.com/Sean Patrick

Ring light menjadi salah satu item andalan bagi para konten kreator untuk menghasilkan konten yang terlihat lebih profesional. Hal ini karena kualitas cahaya yang dihasilkan oleh ring light sangat terang dan merata layaknya sebuah studio.

INBEX Official Store merupakan salah satu pegiat usaha lokal di Tokopedia yang menyediakan beragam jenis ring light berkualitas dan bisa menjadi pilihan. 

Baca Juga: 5 Konten Lokal NCT yang Berhasil Bikin NCTZEN Indonesia Baper

3. Earphone bluetooth

pexels.com/soulful pizza

Selama merekam video, ada baiknya jika kamu menggunakan earphone tanpa kabel atau earphone bluetooth. Ini bertujuan untuk membantu mendengar suara yang tetap jernih tanpa harus berdekatan dengan gawai yang dimiliki.

Untuk itu, kini sudah terdapat banyak merek lokal yang menghasilkan produk earphone berkualitas dan terjangkau, seperti VYATTA Indonesia yang dapat ditemukan di Tokopedia. 

4. Dekorasi kamar yang menarik

pexels.com/vlada karpovich

Untuk mendapatkan konten yang menarik kamu tidak harus mengeluarkan uang yang besar, kok. Sebab, dengan kondisi seperti saat ini kamu bisa memanfaatkan kamar yang sudah ditambahkan dekorasi sebagai panggung untuk membuat konten.

Dengan mengubah suasana kamar menjadi spot yang lebih menarik, jelas konten yang dihasilkan pun akan jadi lebih menarik untuk ditonton. Nah, berbagai produk dekorasi kamar buatan UMKM lokal, seperti produk anyaman benang ‘makrame’ dari Dewa Collection Bali, menjadi salah satu produk populer belakangan ini. Kamu bisa coba menggunakannya, nih.

Baca Juga: Ingin Jadi Youtuber? Ini 5 Hal Sederhana Membuat Konten yang Oke

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya