Interview kerja itu momen krusial yang sering bikin deg-degan, walau udah persiapan dari jauh-jauh hari. Namun, nyatanya, banyak orang tetap terpeleset di titik ini, bukan karena CV-nya jelek, tapi karena kesalahan kecil yang dampaknya besar. Bisa aja CV-nya udah meyakinkan, pengalaman kerja juga lumayan, tapi begitu duduk di depan interviewer, semuanya berantakan. Makanya, interview itu bukan cuma soal apa yang tertulis di atas kertas, tapi lebih ke gimana cara menyampaikan dan bersikap.
Banyak pelamar kerja terlalu fokus ngejar “kata-kata ajaib” buat jawab pertanyaan HRD, sampai lupa kalau interview itu soal kejujuran, sikap, dan chemistry. Bahkan kadang, kesalahan yang kelihatan sepele bisa jadi boomerang yang bikin gagal total. Supaya gak jatuh ke lubang yang sama, yuk kupas lima kesalahan umum yang sering kejadian saat interview kerja. Siapa tahu, ini bisa jadi alarm biar lebih siap dan gak mengulang blunder yang sama.`