5 Tanda Kamu Merasa Iri dengan Rekan Kerja di Kantor, Jarang Disadari

Terkadang penting untuk melakukan introspeksi diri, lho!

Persaingan di tempat kerja memang kerap kali menjadi satu hal yang kerap terjadi secara berulang. Tak dapat dimungkiri bahwa memang persaingan tersebut tidak selalu berjalan dengan sehat sebab terkadang melibatkan masalah personal.

Bahkan, kamu pun mungkin saja pernah mengalami rasa tidak suka dengan rekan kerjamu sendiri. Ketidaksukaan tersebut bisa disebabkan karena rasa iri yang selama ini dipendam. Mungkin kamu tidak menyadari hal tersebut, namun beberapa tanda berikut ini jelas menunjukan rasa irimu pada rekan kerja.

1. Menyimpan perasaan tak suka saat rekan kerja berprestasi

5 Tanda Kamu Merasa Iri dengan Rekan Kerja di Kantor, Jarang Disadariilustrasi berpikir (pexels.com/@vanessa-garcia)

Tanda yang pertama akan terlihat apabila kamu memiliki perasaan tidak suka saat melihat rekan kerja berprestasi. Biasanya hal ini bisa muncul apabila ada perbandingan yang dilakukan. Hal inilah yang juga dapat terjadi pada dirimu saat berada di kantor.

Kamu bisa saja akan terus menyimpan perasaan tak suka tersebut secara terus menerus pada rekan kerja. Dampaknya akan membuat hubunganmu dengan rekan kerja menjadi kurang nyaman dan canggung.

2. Gemar membicarakan di belakang

5 Tanda Kamu Merasa Iri dengan Rekan Kerja di Kantor, Jarang Disadariilustrasi bergosip (pexels.com/@Tirachard-Kumtanom)

Bergosip dalam bekerja merupakan satu aktivitas yang kerap terjadi di antara para pegawai. Biasanya topik mengenai gosip tersebut tak akan jauh-jauh mengenai atasan atau bahkan mengenai rekan kerja satu sama lain.

Kamu justru harus mempertanyakan dirimu sendiri apabila kamu gemar membicarakan rekan kerjamu di belakang. Bisa saja sebenarnya kamu menyimpan rasa cemburu dan iri, namun tak disadari oleh dirimu sendiri.

Baca Juga: 5 Cara Mengatasi Rasa Iri Melihat Pencapaian yang Diraih Orang Lain

3. Senang jika rekan kerja mengalami masalah

5 Tanda Kamu Merasa Iri dengan Rekan Kerja di Kantor, Jarang Disadariilustrasi pegawai muda (pexels.com/@olly)
dm-player

Proses bekerja ternyata tidak selalu berjalan dengan lancar. Nyatanya ada saja berbagai tantangan yang harus siap dihadapi sehingga wajar apabila menemukan masalah saat bekerja.

Hal ini akan terasa berbeda apabila kamu memang menyimpan ketidaksukaan pada rekan kerjamu. Alih-alih berempati, kamu justru akan merasa senang apabila rekan kerja mengalami masalah dalam pekerjaannya. Tentunya ini menjadi sinyal utama bahwa kamu sebetulnya mungkin saja merasa iri pada rekan kerja tersebut.

4. Bekerja dengan terlalu individualis

5 Tanda Kamu Merasa Iri dengan Rekan Kerja di Kantor, Jarang Disadariilustrasi bekerja (pexels.com/@olia-danilevich)

Proses bekerja di kantor memang lebih sering dilakukan secara sendiri-sendiri. Namun, sebetulnya semua itu memiliki satu kesatuan sehingga team work yang baik harus tetap dijalankan demi mencapai target.

Lain halnya apabila kamu lebih cenderung bekerja terlalu individualis. Bisa saja kamu jsutru akan menyepelekan keberadaan rekan kerja yang meminta bantuan. Mungkin saja kamu memiliki masalah personal seperti rasa iri sehingga kemudian membuatmu enggan untuk membantunya.

5. Berbicara secara sarkastik

5 Tanda Kamu Merasa Iri dengan Rekan Kerja di Kantor, Jarang Disadariilustrasi menegur rekan kerja (unsplash.com/@Jason_Goodman)

Caramu berbicara dengan rekan kerja dapat menunjukan seperti apa karaktermu yang sebenarnya. Jika berbicara dengan rekan kerja yang kamu tak sukai, sering kali nada bicara yang akan diucapkan juga akan berbeda dan terkesan kurang mengenakkan.

Saat kamu merasa iri dengan rekan kerja, biasanya kamu akan terus menerus mencari kesalahannya. Bahkan, yang lebih parah lagi, kamu tak akan ragu untuk melontarkan kalimat sarkastik untuk menyerang rekan kerja.

 

Menyimpan rasa iri dengan rekan kerja tak akan membuatmu menjadi lebih baik. Bersainglah secara sehat sehingga kamu dapat lebih lapang dada menerima segala hasilnya. Hindari sikap yang seperti ini pada rekan kerja, ya!

Baca Juga: 5 Tips Menghadapi Orang yang Sering Iri dengan Pencapaianmu

Andini Maulana Photo Verified Writer Andini Maulana

Terima kasih sudah membaca, semoga dapat memberikan manfaat :)

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Atqo

Berita Terkini Lainnya