TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Rekomendasi Channel YouTube 'Housewife Routine', Inspiratif

Inspirasi buat kamu untuk lebih semangat beberes rumah!

youtuber onul (instagram.com/onul_home)

Pekerjaan rumah tangga tentunya memerlukan motivasi dan inspirasi demi menciptakan suasana rumah yang nyaman. Kini inspirasi tersebut bisa didapatkan melalui konten YouTube daily routine vlog ibu rumah tangga asal Korea Selatan.

Konten tersebut semakin digemari oleh banyak orang karena kontennya yang memberikan informasi seputar organizing maupun tips and trick dalam merapikan rumah. Kita intip yuk, lima rekomendasi channel YouTube yang inspiratif untuk pekerjaan rumah tangga!

1. Hamimommy

Channel YouTube pertama ada Hamimommy dari Korea Selatan. Hamimommy merupakan seorang ibu rumah tangga yang sudah memiliki satu anak. Dalam videonya ia sering membagikan aktivitas sehari-harinya sebagai seorang ibu rumah tangga. Hamimommy sangat menyukai aktivitas beberes rumah dengan membagikan berbagai tips mengenai organizing barang rumah tangga dan cara bagaimana membersihkan rumah ala Hamimommy kepada penonton.

Selain beberes rumah, ia juga sering membagikan resep makanan yang sederhana dan sehat. Hamimommy juga sering memperlihatkan hobinya bercocok tanam di taman belakang rumahnya yang cantik. Meskipun hanya membagikan kegiatan sebagai seorang ibu rumah tangga, namun ia mengemas videonya dengan sinematografi yang sangat cantik. Kalian pada saat menonton videonya akan dimanjakan oleh keindahan interior rumahnya yang sederhana namun memiliki suasana yang sangat nyaman.

Baca Juga: 5 YouTube Channel untuk Inspirasi Beberes, Bunda Wajib Tahu

2. Onul

Selanjutnya, YouTuber ibu rumah tangga asal Korea Selatan satu ini menerapkan gaya hidup yang zero waste, lho! Dengan gaya hidup yang ia terapkan, dalam videonya ia sering membagikan informasi seputar peralatan rumah tangga yang ramah lingkungan. Ibu dengan satu anak ini juga, kerap memperlihatkan bagaimana cara ia membersihkan rumah dengan bahan-bahan yang tidak menghasilkan sampah.

Untuk kamu yang ingin mendekorasi ulang rumah, channel ini juga membagikan video mengenai bagaimana cara ia mendekorasi rumah dengan berbagai furnitur yang berkonsep minimalis. Dalam videonya, ia menjelaskan secara detail mengenai desain dan fungsi dari furnitur yang ia miliki. Mendekorasi rumah juga bisa menjadi motivasi untuk kita dapat memulai kembali beberes rumah sambil menata ulang furnitur agar menciptakan suasana rumah yang lebih nyaman.

3. Heo_ssam

YouTuber ibu rumah tangga asal Korea Selatan satu ini, merupakan seorang ibu rumah tangga yang tinggal di apartemen bersama keluarga kecilnya. Dalam videonya, ia kerap membagikan berbagai tips dalam membersihkan peralatan rumah tangga, seperti peralatan dapur, mesin cuci dan lain sebagainya.

Meskipun apartemennya tidak terlalu luas, namun ia cukup pintar dalam memanfaatkan ruangan kecil menjadi lebih optimal dalam membantu pekerjaan rumah tangganya. Seperti di salah satu videonya, ia memanfaatkan sudut ruang kecil menjadi laundry room. Dalam setiap videonya, kamu bisa mendapatkan inspirasi dan motivasi melalui teks video yang menceritakan bagaimana ia menilai pekerjaan rumah tangga bagi dirinya. Tentunya cerita yang ia sampaikan sangat meaningful, lho!

4. Heymayday

Channel YouTube Heymayday yang merupakan seorang ibu rumah tangga yang tinggal bersama suami dan kedua anaknya. Dalam videonya yang sangat calm, ia sering mendokumentasikan bagaimana rutinitasnya dalam merapikan dan membersihkan rumah. Tinggal di rumah yang cukup luas, ia membagikan beberapa rekomendasi barang yang akan mempermudah pekerjaan rumah tangga. Salah satunya, alat pembersih jendela magnetik yang dapat membersihkan kaca jendela dalam dan luar secara bersamaan.

Dalam salah satu videonya juga, ia memberikan tips bagaimana ia tetap semangat untuk menjalankan rutinitas pekerjaan rumah tangga. Salah satunya dengan membuat to do list pekerjaan yang akan ia lakukan. Tips tersebut dapat membantu kita lebih semangat dan terjadwal saat akan membersihkan rumah, sehingga pekerjaan rumah dapat diselesaikan secara tepat waktu agar setiap harinya kita dapat menikmati rumah yang rapi dan nyaman!

Baca Juga: 7 Serial Netflix Ini Bikin Kamu Auto Beberes Rumah

Writer

Alya Yusriyah

Sedang mencoba untuk menulis lagi.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya