TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

6 Cara Mencuci Pakaian yang Harus Kamu Tahu Aturannya

Jangan asal kalau gak mau baju jadi rusak!

fashionbirdz.com

Merawat pakaian menjadi salah satu hal penting yang harus dilakukan agar pakaian tetap awet dan bisa dipakai secara terus-menerus. Salah satu cara merawat pakaian yaitu dengan cara mencucinya. Mencuci pakaian sendiri biasanya dilakukan agar pakaian bisa selalu tampak bersih dan rapi saat dikenakan.

Tidak asal mencuci, ketika ingin mencuci pakaian pun ada beberapa aturan yang harus diperhatikan agar pakaian tidak jadi rusak. Ingin tahu apa saja aturan-aturan dalam mencuci pakaian?

Berikut ini IDN Times kasih kamu beberapa tips atau cara mencuci pakaian yang harus kamu ketahui aturan-aturannya. Simak ulasannya dibawah ini ya!

1. Memisahkan baju putih dan berwarna

unsplash.com/Ryoji Hayasaka

Memisahkan baju sebelum dicuci adalah salah satu hal penting yang harus dilakukan. Kamu harus memisahkan baju berwarna putih dengan baju berwarna lainnya agar tidak terjadi luntur pada pakaian. Selain itu, baju dan celana juga harus dicuci terpisah, ya!

2. Balik baju dan celana sebelum dicuci

omo.com

Sebelum mulai mencuci, ada baiknya jika kamu terlebih dahulu membalik baju dari arah luar ke dalam. Hal ini biasanya dimaksudkan agar warna pakaian tidak akan mudah memudar saat sedang dicuci dan dijemur.

Baca Juga: 10 DIY Hiasan Dinding dari Embroidery Hoop, Anak Kos Wajib Coba!

3. Kamu bisa tambahkan sedikit cuka

bobvila.com

Cuka biasanya dipakai untuk membuat baju berwarna putih bisa tampak lebih cerah dan bersih. Caranya mudah, kamu hanya perlu mencampurkan cuka ke dalam air campuran detergen, dengan perbandingan 1:2 antara cuka dan detergen.

4. Jangan memasukkan terlalu banyak pakaian ke dalam mesin cuci

reminetwork.com

Memasukkan terlalu banyak pakaian ke dalam mesin cuci hanya akan membuat mesin menjadi lebih berat ketika sedang menggiling pakaian. Selain itu, pakaian yang dicuci pun juga tidak akan bersih secara maksimal.

5. Jangan terlalu lama saat menggunakan pengering pakaian

coinamatic.com

Mesin cuci zaman sekarang memang biasanya sudah dilengkapi dengan alat pengering yang mampu memeras dan mengeringkan baju secara cepat. Namun hal yang harus diperhatikan, kamu tidak boleh terlalu lama menggunakan mesin pengering pakaian terlalu lama.

Lebih baik keringkan dengan durasi secukupnya, dan sisanya kamu bisa jemur di bawah sinar matahari. Selain dapat membuat baju menjadi rusak, mengeringkan pakaian terlalu lama juga hanya akan membuat tagihan listrikmu membengkak. 

Baca Juga: DIY Table Flower yang Bisa Jadi Ide Hiasan di Rumah, Mudah Lho

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya