TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Life Hacks Selfie ala Influencer China biar Foto Lebih Cetar!

Kenapa gak dari dulu ya tahu trik ini

Ilustrasi selfie berdua (pexels.com/Andrea Piacquadio)

Dalam berswafoto angle dan trik tertentu sangat berpengaruh pada hasil foto. Hal ini dikarenakan wujud dua dimensi pada kamera berbeda dengan wujud tiga dimensi yang dilihat dari indra penglihatan. 

Mengulik dari gaya foto para influencer di China, ada life hacks dalam ber-selfie biar hasilnya lebih cetar. Barangkali tips ini bisa membantu, bisa disimak di sini! 

1. Hasilkan foto jarak dekat dengan zoom in manual

Ilustrasi selfie full face (pexels.com/Ketut Subiyanto)

Jika ingin mendapatkan hasil foto jarak dekat, jangan pernah melakukannya dengan memajukan wajahmu di dekat kamera. Cara yang tepat mendapatkan hasil foto selfie full face yakni dengan memperbesar layar atau zoom in

Trik ini cukup berguna bagi kamu yang merasa kurang ekspresif atau canggung bila kamera menyorot terlalu dekat. Selain itu, hasil yang didapat dari trik ini akan jauh lebih natural, lho. 

2. Lihatlah jidatmu saat selfie, jangan melihat pantulan wajah

Ilustrasi selfie dengan ceria (pexels.com/Sound On)

Tentu hal ini banyak dilakukan orang-orang saat sedang mengambil selfie, apalagi jika masih terlalu awam. Nah, waktunya tinggalkan kebiasaan itu, mulai sekarang ingatlah untuk selalu melihat jidat ketimbang keseluruhan wajah saat ber-selfie

Dengan mengarahkan tatapan ke jidat, maka ilusi mata pun akan terlihat lebih terbuka lebar. Gak ada lagi deh tatapan sayu dan canggung saat selfie

Baca Juga: 4 Tips Selfie Sun Kissed Moment, Estetik Banget Deh!

3. Jika posisi handphone horizontal, kamu bisa lihat sudut kamera

Ilustrasi berselfie dengan posisi horizontal (pexels.com/ Ketut Subiyanto)

Masih banyak dari sekian orang yang bingung harus melihat ke arah mana saat ber-selfie dengan posisi horizontal. Sebab di antara mereka banyak yang ingin mengoreksi ekspresi wajah sebelum memotretnya. Sehingga kebanyakan melihat ke arah pantulan wajah. 

Ketika posisi handphone horizontal, justru sebaiknya atur arah pandanganmu ke kamera. Hal ini bisa bantu membuat sorot matamu lebih terlihat fokus dan ekspresif. Jadinya raut wajahmu bisa rileks dan gak nampak kaku. 

4. Jika pakai kamera belakang dan posisi kamera dari atas, maka arahkan pandangan matamu ke bagian tengah handphone (seperti logo apple di iPhone)

Ilustrasi selfie kamera belakang (pexels.com/Kaique Rocha)

Terkesan gak masuk akal, tapi trik ini nyatanya berhasil. Sebab bila kamu berpikir dengan melihat bagian pas kamera terlihat lebih baik, itu salah. Justru tatapan matamu akan terlihat terlalu besar dan lebih mengarah ke istilah melotot ketimbang bulat berbinar. 

Dengan melihat bagian tengah handphone, tatapan yang diberikan akan lebih natural. Alasan lain mengapa menatap pada bagian pas kamera dilarang yakni karena saat melihat kamera kamu hanya fokus terhadap lensa kamera. Sehingga ekspresimu terkesan canggung dan sedikit aneh.

Verified Writer

Angela Aini

Just an introvert

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya