TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Inspirasi Kartu Ucapan untuk Pasangan Valentine, Manis Dicipta!

Sampaikan perasaanmu

ilustrasi kartu ucapan untuk valentine (pexels.com/alleksana)

Selain kado, memberikan ucapan Valentine memang identik dilakukan saat hari kasih sayang tiba. Namun, hal ini gak akan lengkap bila kamu gak memberikan langsung lewat kartu ucapan untuk orang-orang yang spesial pula.

Akan tetapi, kartu ucapan sendiri memiliki jenis yang cukup beragam. Nah, berikut ini beberapa kartu ucapan unik untuk Valentine yang bisa kamu kirim ke pasangan atau orang tersayangmu.

1. Waterfall card

ilustrasi kartu ucapan untuk valentine (pexels.com/alleksana)

Sama seperti namanya, waterfall card memiliki desain yang mirip air terjun. Kartu ini harus kamu tarik ke bawah sehingga pesan yang ingin disampaikan seolah mengalir ke bawah.

Pada kartu ucapan jenis ini, kamu juga bisa memberi pesan kasih sayang yang tersembunyi. Dengan desain yang unik, berikan ucapan paling mendalam yang tulus dari hati, ya!

2. Kartu ucapan dua sisi

ilustrasi kartu ucapan untuk valentine (pexels.com/Dmitry Zvolskiy)

Ide kartu ucapan Valentine antimainstream selanjutnya adalah kartu ucapan ajaib yang memiliki dua sisi. Saat masih di dalam frame, terdapat kartu dengan kata-kata dan gambar yang gak berwarna.

Namun, ketika kartu dikeluarkan dari frame, maka ucapan tersebut menjadi penuh dengan warna. Kartu ajaib ini tentunya sangat cocok untuk menunjukkan warna dari perasaanmu.

Baca Juga: Selain Bunga dan Cokelat, 5 Barang Ini Cocok untuk Hadiah Valentine

3. Kartu ucapan hexagon

ilustrasi kartu ucapan untuk valentine (pexels.com/ Karolina Grabowska)

Kartu berbentuk hexagon (segi enam) juga bisa jadi kartu ucapan Valentine anti mainstream yang kamu berikan kepada pasangan. Kartu ucapan ini seakan dapat menyimpan banyak pesan terpendam saat dibolak-balikkan.

Di dalamnya juga terdapat tiga sisi yang dapat menyimpan pesan-pesanmu untuk sang pujaan hati. Orang yang akan menerima pesan dalam kartumu ini dijamin akan sangat terkesan.

4. Pop up greeting card

ilustrasi kartu ucapan untuk valentine (pexels.com/Michelle Leman)

Selain ketiga jenis di atas, ada pula kartu ucapan berjenis pop up yang antimainstream. Kartu jenis ini memiliki desain seolah timbul yang mampu memberi efek unik.

Gak hanya itu, ucapan yang kamu berikan melalui kartu ini juga akan terlihat jauh lebih menarik. Kalau kartunya sudah bagus, usahakan untuk memberikan pesan terbaik versi kamu juga, ya!

Baca Juga: 11 Ide Kencan Saat Valentine untuk Pasangan Menikah, Anti Bosan!

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya