TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Kebaikan Kaktus jika Disimpan di Kamar, Tak Cuma Jadi Pajangan

Perawatannya pun sangat mudah

Pexels.com/Beata Dudova

Kaktus sendiri adalah sejenis tanaman sukulen, yakni mempunyai cadangan air pada batangnya sehingga tak harus disiram setiap hari. Selain itu, media tanam yang digunakan juga mudah didapatkan, meski hanya dengan tanah berpasir akan menjadikan kaktus subur dan tumbuh dengan baik.

Selain itu, kaktus juga cantik untuk hiasan tak cuma disimpan di luar rumah. Pun di dalam ruangan juga akan menimbulkan kesan adem, hijau, bahkan menambah estetika ruangan. Apalagi jika disimpan di dalam kamarmu, tentunya akan menambah kebaikan yang dibawa oleh tumbuhan kaktus itu sendiri, yang disinyalir manfaatnya sangat banyak. Di antaranya adalah sebagai berikut ini.

1. Pembersih udara dalam ruangan

Pexels.com/Stefan Lorentz

Wah, beneran ini patut kamu coba. Taruh kaktus di meja kamarmu dan rasakan perbedaan udara dalam kamarmu, akan terasa lebih segar dan bersih. Oleh karena batang kaktus dapat menyerap polutan udara dalam kamar kamu. Dan batang kaktus pun mengeluarkan oksigen yang baik jadinya untuk sirkulasi ruangan di kamarmu.

Baca Juga: 8 Jenis Kaktus Indoor yang Bikin Ruangan Auto Kece, Estetis buat Foto!

2. Pembersih bakteri dalam ruangan

Pexels.com/Adrienne Andersen

Selain membersihkan udara, kaktus pun dapat membersihkan bakteri yang ada di ruangan kamarmu, lho. Sifat pembersih yang ada dalam batangnya akan membantu membersihkan udara yang terkontaminasi bakteri. Makanya, saking hebatnya kaktus pun dapat menjernihkan air lho. Yuk, taruh di kamarmu!

3. Penyuplai oksigen dalam ruangan

Pexels.com/Designecologist

Nah, ini yang akan membuat tubuhmu sehat juga berkat kaktus disimpan dalam kamarmu. Karbondioksida yang diserap kaktus untuk proses fotosintesis ternyata dapat mengeluarkan oksigen yang berlimpah. Sehingga, pernapasan kita akan baik jika tanaman ini berada di kamarmu. Stok oksigen jangan khawatir kekurangan deh, pokoknya!

4. Menangkal radiasi dari paparan alat elektronik

Pexels.com/bongkarn thanyakij

Kaktus juga dapat menangkal radiasi yang disebabkan alat elektronik yang berada di dalam kamarmu. Jika kamu sering bekerja di kamar dengan laptop atau menonton tivi, tak salah lagi deh jika kaktus dipajang di mejamu. Oleh karena, kaktus akan menyerap radiasi yang dikeluarkan oleh alat elektronik yang kamu pakai. Dan tentunya, kamarmu akan aman dari radiasi, kan? Lebih menyehatkan tubuh jadinya.

Baca Juga: Bikin Pikiran Jadi Fresh, 10 Ide DIY Bertema Kaktus Buat Meja Kantor

Verified Writer

Renny Fitri

Tinggal di desa, sederhana, dan bahagia.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya