TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Kesalahan yang Dilakukan saat Mendekor Rumah Bertema Natal

Bisa bikin rumah terlihat berantakan

ilustrasi menghias pohon natal (pexels.com/cottonbro studio)

Mempersiapkan rumah untuk perayaan Natal memang mengasyikkan. Sayangnya, karena banyaknya keinginan yang ingin kamu realisasikan di dalamnya, rumah justru terlihat berantakan.

Untuk menghindari hal tersebut, tak ada salahnya untuk melihat beberapa kesalahan yang sering dilakukan ketika mendekor rumah bertema natal agar kamu tidak lagi melakukannya. Disimak, ya.

1. Memulai tanpa rencana dan asal mencampurkan tema Natal 

ilustrasi hiasan pohon natal (pexels.com/Mariya)

Tak jarang karena keterbatasan waktu, orang jadi asal menyiapkan dekorasi Natal. Tanpa rencana yang jelas, mereka mencampur adukkan tema Natal. Padahal, hal ini dapat membuat rumah jadi terlihat sumpek, lho.

Untuk menghindari hal ini, ada baiknya mempersiapkan rencana yang apik untuk tema Natal di rumah. Pilihlah hanya satu tema dan fokus di dalamnya. Sebagai contoh, kalau ingin tema natural menjadi teman natal tahun ini, kamu bisa menyiapkan berbagai properti Natal bertema kayu, ranting, daun, dan segala hal yang alami lainnya.

Baca Juga: 9 Ide Dekorasi Ruang Keluarga untuk Rayakan Natal, Mudah Ditiru!

2. Menentukan tema Natal tanpa melihat gaya rumah  

ilustrasi ornamen natal yang natural (pexels.com/Irina Iriser)

Hanya karena sedang tren, tak sedikit orang lupa untuk menyesuaikan tema natal dengan gaya rumah. Misalnya, kamu tinggal di rumah bergaya rustik, sedangkan tema natal yang kamu terapkan adalah modern dengan berbagai ornamen futuristik yang menghiasi rumahmu. Tentu gayanya jadi tidak menyatu, kan?

Kalau kamu memiliki rumah bergaya rustik yang terkesan lama atau pedesaan, tema natal bergaya klasik dengan ornamen alami bisa dipakai. Warna-warna ornamen natal pun sebaiknya yang bernuansa merah atau hijau dan terbuat dari bahan natural.

3. Terlalu banyak ornamen Natal bertebaran di rumah 

ilustrasi ornamen natal di depan pintu masuk (pexels.com/Matej)

Menyambut Natal dengan suka cita itu bagus, tapi jika kamu memperlihatkannya dengan menaruh terlalu banyak ornamen Natal tentu akan membuat rumah terkesan penuh. Jika rumahmu berukuran kecil, fokus pada dua titik saja, seperti pohon dan pintu masuk.

Untuk rumah yang lumayan luas dan bertingkat, tak ada salahnya menambahkan tangga rumah sebagai titik dekorasi. Oya, alangkah menyenangkannya jika kamu menambah ornamen-ornamen yang tidak terlalu besar tapi menarik, yakni pita atau bunga.

4. Memilih hiasan puncak pohon tanpa melihat ukurannya 

ilustrasi menghias pohon natal (pexels.com/cottonbro studio)

Memilih hiasan di puncak pohon Natal terbilang penting, lho. Ini karena, hiasan tersebut menjadi salah satu ornamen wajib yang mempercantik pohon cemara. Pilihlah hiasan yang sesuai dengan ukuran pohon yang kamu miliki. Jika pohon cemara yang kamu beli kecil, tidak ada salahnya membeli ornamen yang berukuran mini. Begitu juga hiasan puncak yang berukuran besar untuk pohon yang besar, pula.

Kamu bisa membeli beberapa hiasan puncak dengan bentuk dan ukuran yang berbeda menyesuaikan tema Natal yang kamu pilih. Oya, karena hiasan puncak ini terbilang awet, sebenarnya mengoleksi mereka juga bisa jadi investasi bagus untuk mendekor natal yang menarik di setiap tahunnya.

Baca Juga: Bikin Tepok Jidat, Ini 10 Potret Kocak Dekorasi Natal

Verified Writer

IamLathiva

Love To See, Love To Read, and Love To Share.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya