TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

9 Tren Warna Retro yang Bikin Ruangan Makin Nyaman dan Menarik 

Semuanya nuansa ketenangan!

ilustrasi warm white room (unsplash.com/@marcus_ganahl)

Saat mendekor ruangan, tentu gak hanya atributnya saja yang berpengaruh. Nuansa warna dari dinding berperan penting dalam menonjolkan tema yang kamu angkat. Seperti ruangan tema retro yang punya beberapa warna khas yang bisa tonjolkan kesan retronya.

Kamu bisa bawa warna hangat rekomendasi di bawah ini yang cocok dengan mood dan keserasian dengan atribut atau furnitur yang kamu siapkan. Tambahkan sentuhan kemewahan dengan berbagai ikon yang bisa kamu tambahkan. Berikut rekomendasi warna nuansa retro, langsung simak saja yuk!

1. Kuning 

ilustrasi kuning retro (instagram.com/matthewseyeart/)

Warna kuning juga jadi warna seru yang bawa keceriaan kedalam rumah. Warna kuning juga punya berbagai variasi yang bisa kamu pilih, seperti mustard, kuning lemon, hingga khaki. Jika ruanganmu cenderung gelap, pilih kuning yang lebih cerah dan bisa menambah pencahayaan.

2. Warm white 

ilustrasi warm white room (unsplash.com/@marcus_ganahl)

Warna putih ini juga ampuh tonjolkan kesan retro di ruanganmu. Dengan nuansa warna lawas, putih jenis ini juga menambah kesan hangat layaknya rumah tempo dulu. Sandingkan bersama pencahayaan kuning yang bikin ruang tambah estetik.

3. Hijau mint 

ilustrasi desain hijau mint (instagram.com/ellisandco_ea)

Hijau mint jadi warna populer pada abad ke-20an, yang mana sering digunakan di ruang dapur atau kamar mandi. Punya nuansa lembut, hijau mint juga cocok disandingkan dengan putih cerah dan hitam legam. Jika pengin menambah kesan modern di tema retro, padukan warna hijau mint dengan putih lembut atau coklat kayu yang terkesan segar dan alami.

Baca Juga: 9 Ide Desain Kamar Tidur yang Sedang Tren Tahun 2022, Bikin Nyaman! 

4. Pink pastel 

ilustrasi desain pink pastel (pexels.com/id-id/@kool-shooters/)

Paduan warna pink nuansa lawas ini juga terkesan hangat dan bisa tonjolkan nuansa retro. Ruangan nuansa pink pastel juga sudah berkembang sejak Tahun 1950-an. Padukan warna satu ini dengan warna hitam biar gak membosankan.

5. Merah 

ilustrasi desain merah (instagram.com/designanthology.asia)

Merah juga jadi warna yang kerap kali digunakan di era kontemporer. Terasa nuansa klasiknya, kamu bisa pilih merah mencolok ataupun burgandy. Pilih warna yang cocok dengan kenyamananmu, tambahkan juga dengan stiker bata biar terkesan natural.

6. Mauve 

ilustrasi desain mauve (instagram.com/archiproject_ukraine)

Perpaduan antara warna pink dengan ungu ini juga jadi tren Tahun 1980-an. Bisa kamu angkat kembali biar nuansa retro semakin kuat. Tambahkan warna gelap biar tetap ada percikan kemewahannya.

7. Beige 

ilustrasi desain beige (instagram.com/our.homeliving)

Jadi salah satu warna netral yang sering digunakan akhir-akhir ini. Termasuk populer di Tahun 1990 hingga 2000-an, warna ini ampuh berikan nuansa hangat dan santai. Padukan dekor ruangan krem kamu bersama furnitur coklat hingga keemasan buat menghadirkan nuansa retro.

8. Biru denim 

ilustrasi ruangan biru denim (unsplash.com/@darya_tryfanava)

Warna jeans ini juga ampuh sematkan nuansa tradisional pada desain ruanganmu. Punya kekuatan buat menenangkan penghuninya, mayoritas warna ini digunakan di ruang kamar tidur dan kamar mandi. Punya sisi keunikan tersendiri yang ampuh pancarkan kesan retro di era modern saat ini.

Baca Juga: 14 Desain Ruangan Warna Sage Green yang Lagi Tren, Rasanya Homey!

Verified Writer

senja sandera

.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya