Buat anak yang suka karakter-karakter lucu Sanrio, seperti Hello Kitty, My Melody, Cinnamoroll, atau Kuromi, kamar bisa jadi tempat terbaik untuk mengekspresikan dunia imajinasi mereka. Warna-warna pastel, detail lembut, dan sentuhan karakter favorit bisa bikin suasana kamar makin ceria dan bikin betah. Selain tampil estetik, dekor bertema Sanrio juga mudah dipadukan dengan berbagai furnitur anak.
Nah, kalau kamu lagi cari ide untuk menata kamar si kecil biar makin betah di rumah, beberapa inspirasi dekor bertema Sanrio ini bisa jadi referensi manis. Yuk, lihat ide-idenya satu per satu!
