Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
For
You

5 Ide Urban Gardening Praktis untuk Hunian Minimalis

urban gardening
ilustrasi urban gardening (unsplash.com/Waleed Baloch)
Intinya sih...
  • Container garden memakai pot, ember, atau wadah serbaguna yang digunakan sebagai tempat tumbuh tanaman. Cara tersebut fleksibel karena tanaman dapat diletakkan sesuai dengan keperluan cahaya atau tata ruang.
  • Terrarium merupakan taman mini dalam wadah kaca yang ideal untuk melengkapi dan memperindah ruang yang sangat terbatas. Kamu dapat menanam tanaman kecil seperti sukulen atau tanaman hias mini.
  • Tanaman gantung merupakan solusi buat kamu yang ingin menambah tanaman tanpa perlu menghabiskan ruang lantai. Kamu dapat menggantung pot di langit-langit, jendela, atau rak gantung.
Disclaimer: This summary was created using Artificial Intelligence (AI)

Tinggal di hunian minimalis bukan berarti kamu tak dapat menampilkan suasana hijau yang menenangkan dan menyegarkan. Dengan menerapkan urban gardening, kamu dapat menghasilkan taman kecil yang indah walaupun dengan ruang yang sangat terbatas.

Konsep tersebut memungkinkan siapa saja untuk menanam tanaman hias, herbal, sampai dengan sayuran segar dengan cara yang efisien dan gampang dilakukan. Selain itu, konsep ini juga bisa membantu untuk meningkatkan kualitas udara dan menciptakan suasana yang terasa lebih nyaman di rumah. Berikut ide urban gardening yang anti ribet.

1. Container garden

Tanaman
ilustrasi tanaman (unsplash.com/Era Saputera)

Container garden memakai pot, ember, atau wadah serbaguna yang digunakan sebagai tempat tumbuh tanaman. Cara tersebut fleksibel karena tanaman dapat diletakkan sesuai dengan keperluan cahaya atau tata ruang.

Kamu dapat menanam beragam tanaman, termasuk sayuran dan tanaman hias. Selain itu, kamu bisa memilih pot yang sesuai dengan ukuran supaya akar tanaman dapat berkembang dengan baik. Dengan container garden, hunian minimalismu akan tetap rapi dan lebih hijau.

2. Terrarium

Ilustrasi tanaman sukulen
Ilustrasi tanaman sukulen (freepik.com/pvproductions)

Terrarium merupakan taman mini dalam wadah kaca yang ideal untuk melengkapi dan memperindah ruang yang sangat terbatas. Kamu dapat menanam tanaman kecil seperti sukulen atau tanaman hias mini.

Terrarium gampang dirawat dan memerlukan sedikit air. Tak hanya membuat ruangan semakin estetik, terrarium juga bisa memberikan sentuhan hijau yang terlihat elegan. Taruhlah di meja, rak, atau sudut ruangan untuk menambah dekorasi alami.

3. Tanaman gantung

ilustrasi sirih gading (unsplash.com/Emily Abreu)
ilustrasi sirih gading (unsplash.com/Emily Abreu)

Tanaman gantung merupakan solusi buat kamu yang ingin menambah tanaman tanpa perlu menghabiskan ruang lantai. Kamu dapat menggantung pot di langit-langit, jendela, atau rak gantung.

Selain itu, kamu bisa memilih tanaman seperti sirih gading, spider plant, atau pothos yang memang ideal untuk metode ini. Tanaman gantung juga bisa memberikan tampilan visual yang lebih dinamis dan segar. Dengan menggunakan teknik tersebut, sudut rumah akan terasa lebih estetik dan alami.

4. Taman mini di balkon

urban gardening
ilustrasi urban gardening (unsplash.com/Waleed Baloch)

Balkon dapat disulap menjadi taman mini yang terasa menenangkan. Kamu bisa memakai rak kecil, pot gantung, atau tanaman rambat untuk memanfaatkan ruang dengan optimal.

Di samping itu, kamu bisa memilih tanaman yang tahan panas dan gampang dirawat. Menambahkan kursi kecil dapat menjadikan area balkon seperti oase pribadi. Dengan cara tersebut, kamu dapat menikmati ruang santai hijau di rumah sendiri.

5. Kompos mini rumah tangga

kompos mini
ilustrasi kompos mini (unsplash.com/Rosea Creates)

Membuat kompos mini dapat berguna untuk membantu menghadirkan media tanam yang subur untuk kebunmu. Kamu bisa memanfaatkan ember kecil atau wadah tertutup untuk mengolah sisa sayur dan buah.

Cara tersebut ramah lingkungan dan bisa mengurangi sampah rumah tangga. Kompos yang dihasilkan dapat dimanfaatkan untuk pot atau kebun kecilmu. Dengan cara ini, kamu bisa mendukung gaya hidup yang hijau dari rumah.

Langkah kecil dan ide sederhana ini, bisa membuat hunian minimalismu berubah menjadi ruang yang lebih hijau, indah, dan segar. Yuk, wujudkan taman impianmu di rumah walaupun dengan ruang terbatas!

This article is written by our community writers and has been carefully reviewed by our editorial team. We strive to provide the most accurate and reliable information, ensuring high standards of quality, credibility, and trustworthiness.
Share
Editor’s Picks
Topics
Editorial Team
Siantita Novaya
EditorSiantita Novaya
Follow Us

Latest in Life

See More

5 Zodiak Apes Minggu Kedua November 2025, Virgo Pekerjaan Menumpuk

10 Nov 2025, 05:30 WIBLife