ilustrasi cat putih (pexels.com/asphotograpy)
Selain pengecatan, mengganti hardware kabinet seperti pegangan atau knop bisa memberikan sentuhan baru yang menyegarkan tampilan dapur. Hardware baru dapat meningkatkan estetika kabinet putih kamu, bahkan dengan pengecatan yang sederhana sekalipun.
Ketika menggunakan hardware baru, Will Zhang, direktur desain di Emtek, dilansir Real Simple, menyarankan agar memasukkan kontras. Untuk tampilan kontras yang menarik, kamu bisa memilih finishing hardware yang bold.
"Cobalah warna yang mencolok seperti hitam matte, atau beri sentuhan emas seperti satin brass untuk tampilan yang elegan. Jika ingin pilihan yang lebih seimbang, pertimbangkan brass tanpa pelapis atau brass antik," kata Zhang.
Jika ingin tampilan yang lebih elegan namun tetap menyatu dengan kabinet, coba pilih finishing kunir atau kuningan antik yang bisa memberikan nuansa hangat. Memilih hardware yang tepat tidak hanya meningkatkan tampilan visual, tetapi juga dapat membuat dapur terlihat lebih modern dan bergaya.