TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

7 Universitas Dunia Favorit Buat Exchange, Yuk Daftar!

#EdFunFact Kapan lagi belajar ke luar negeri gratis!

hanyang.ac.kr

Pertukaran pelajar (exchange) antar negara bisa menjadi pengalaman yang berharga bagi mahasiswa. Selain bisa mengenal sisitem pendidikan luar negeri, kamu bisa memperluas pergaulan dengan mahasiswa mancanegara.

Untuk melakukan exchange, tentu kamu butuh pertimbangan dalam menentukan kampus yang terbaik. Berikut rekomendasi tujuh kampus favorit yang menjadi tempat pertukaran para pelajar!

1. Kanda University of International Studies, Jepang

mhs.co.jp

Salah satu kampus terbaik di Jepang ini menmfasilitasi kamu untuk mengajarkan bahasa Indonesia kepada murid Jepang. Program pertukaran pelajar ini biasanya berlangsung selama satu tahun. Untuk bisa mengajarkan bahasa Indonesia, setidaknya kamu harus lulus empat dua seleksi, yakni seleksi dokumen dan wawancara.

Baca Juga: Jangan Sampai Terjebak, Ini Lho 7 Ciri-ciri Beasiswa Palsu

2. Teikyo University, Jepang

kkaa.co.jp

Buat kamu mahasiswa teknik dan tertarik belajar di Jepang, Teikyo University merupakan pilhan yang tepat. Di kampus ini kamu bisa merealisasikan ide-ide yang kamu utarakan ketika sistem pembelajaran berlangsung. Wah, keren kan langsung praktek dan tak hanya teori di kelas saja.

3. Hanyang University, Korea Selatan

hanyang.ac.kr

Siapa yang tak ingin belajar di Korea Selatan. Alamnya yang indah dan sistem belajarnya yang disiplin. Sebelum belajar di negeri ginseng ini, kamu akan diberi pembekalan berupa pelatihan bahasa Korea selama sebulan. Biasanya pertukaran pelajar dibuka pada saat musim panas atau sekitar bulan Juni. Asyik banget, kan?

4. Leiden University Medical Center (LUMC), Belanda

fesinfo.nl

Beralih ke belahan benua Eropa, kampus yang satu ini coock buat kamu, mahasiswa kedokteran. Leiden University Medical Center (LUMC) menyediakan program exchange selama sepuluh minggu bagi mahasiswa internasional. Kamu bisa mempelajari lebih lanjut tentang ilmu kedokteran secara mendalam di kampus ini.

5. Westfälische Hochschule, Jerman

uni-assist.de

Ini dia program pertukaran pelajaran yang seru bagi mahasiswa Fisip. Di Westfälische Hochschule, Jerman kamu akan mempraktikkan ilmu-ilmu yang selama ini hanya kamu dapatkan secara teori di Indonesia. Kegiatan belajar di kampus ini layaknya perkumpulan mahasiswa yang sedang belajar kelompok, aktif dan menyenangkan!

6. Genome Institute of Singapore (GIS), Singapura

malaymail.com

Untuk wilayah Asia Tenggara, Genome Institute of Singapore bisa kamu pilh menjadi kampus tempat exchange. Khusus buat kamu yang berkuliah di jursan ilmu murni seperti Fisika, Kimia dan Biologi, di kampus ini sains dipelajari disertai penerapannya.

Baca Juga: 5 Universitas di Korea Ini Tawarkan Program Pertukaran Pelajar, Mau?

Verified Writer

AKbar

Member IDN Times Community ini masih malu-malu menulis tentang dirinya

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya