TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

10 Bahasa Gaul dan Kekinian Resmi Ada di KBBI, Sudah Tahu? 

Ada bokap nyokap sampai ambyar

ilustrasi dua orang wanita sedang ngobrol. (Pexels.com/Alexander Suhorucov)

KBBI atau Kamus Besar Bahasa Indonesia pada Oktober 2021 lalu melakukan pembaruan dengan memasukkan beberapa entri baru yang berhubungan dengan berbagai bidang ilmu hingga kata-kata umum. Termasuk di dalamnya kata-kata umum yang kerap digunakan dalam percakapan kita sehari-hari juga, lho.

Beberapa entri tersebut meliputi bahasa gaul dan kekinian yang kerap kita ucapkan secara lisan maupun tulisan di media sosial. Jadi penasaran, dong, pastinya bahasa gaul dan kekinian apa saja, sih yang dimaksud? Simak daftar selengkapnya berikut ini.

1. Kita kerap mendengar kata bokap dan nyokap untuk menyebut ayah dan ibu. Kini kedua sebutan tersebut resmi masuk ke dalam KBBI, lho

ilustrasi bokap dan nyokap. (Pexels.com/Tristan Le)

2. Sifat iri dan dengki ketika melihat keberhasilan orang lain adalah arti dari kata julid menurut KBBI yang masuk daftar entri terbaru. Hayo, kamu suka julid gak, nih?

ilustrasi julid. (Pexels.com/RODNAE Productions)

3. Selanjutnya, ada kepo. Berdasarkan KBBI, kepo punya makna rasa ingin tahu yang berlebihan tentang kepentingan atau pun urusan orang lain

ilustrasi kepo. (Pexels.com/Keira Burton)

4. Keadaan yang membuat kita diam tanpa kata dan disertai rasa takut dan gelisah kerap kita kenal dengan istilah kicep

ilustrasi kicep. (Pexels.com/Teona Swift)

Baca Juga: 20 Nama Profesi Berawalan Pramu menurut KBBI

5. Tiap jam 12.00 hingga 13.00 kita kerap melakukan kegiatan yang satu ini. Ya, benar sekali, maksi atau makan siang kini ada dalam KBBI

ilustrasi maksi atau makan siang. (Pexels.com/Andrea Piacquadio)

6. Jelang lebaran orang Indonesia biasanya akan melakukan kegiatan pulkam atau pulang kampung. Kamu tahun ini pulkam atau tidak, nih?

ilustrasi pulkam atau pulang kampung. (Unsplash.com/Tomek Baginski)

7. Siapa hayo yang sering mengumpulkan gambar lucu di internet? Dalam KBBI gambar lucu disebut dengan meme  

ilustrasi meme. (Unsplash.com/Mika Baumeister)

8. Hal ini kerap terjadi saat akhir pekan atau hari libur. Mager menurut KBBI bermakna sedang tidak bersemangat untuk melakukan sesuatu 

ilustrasi mager. (Pexels.com/Ketut Subiyanto)

9. Kalau dia ada di hatimu, kalau gebetan ada di KBBI. Gebetan punya arti seseorang yang sedang ditaksir atau disukai

ilustrasi gebetan. (Pexels.com/Mikhail Nilov)

Baca Juga: Apa Itu TBL dan 10 Singkatan Gaul Masa Kini, Udah Tahu Belum?

Verified Writer

Annisa Nur Fitriani

Don't sleep on me

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya