TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Kebiasaan Buruk Pelajar, Sering Dilakukan Tanpa Sadar

Tidak baik untuk masa depan

ilustrasi mengikuti pelajaran di kelas (pexels.com/Tima Miroshnichenko)

Pelajar merupakan seseorang yang sedang menempuh pendidikan di suatu lembaga yang sering kita sebut sebagai sekolah. Di sekolah inilah para pelajar akan belajar sesuai tingkat pendidikannya. Para pelajar ini tidak belajar sendirian, melainkan dibantu oleh pengajar yang mengajar sesuai dengan bidangnya masing-masing.

Pengajar yang membagikan ilmu kepada pelajar ini biasa kita sebut dengan guru. Nantinya, setiap guru akan memberikan penjelasan terkait materi suatu mata pelajaran lalu mengadakan ujian atau ulangan untuk menguji dan mengetahui kemampuan muridnya.

Sayangnya, tak jarang para murid atau pelajar tersebut melakukan kebiasaan buruk saat mengikuti pelajaran yang telah diberikan. Inilah lima kebiasaan buruk pelajar yang sering dilakukan tanpa sadar. Yuk, simak uraian berikut ini!

1. Tidak mendengarkan penjelasan guru

ilustrasi mengobrol dengan teman sekelas (pexels.com/Max Fischer)

Seorang guru memberikan penjelasan terkait materi pelajaran di depan kelas dengan harapan ilmunya dapat tersampaikan kepada para muridnya. Namun, tidak jarang murid-muridnya tidak memperhatikan penjelasan tersebut.

Murid-murid tersebut lebih memilih untuk mengobrol dengan teman sebangkunya hingga memilih untuk tertidur di kelas. Kebiasaan ini tentu bukan hal yang baik. Tidak mendengarkan penjelasan guru membuat kita tidak mendapatkan ilmu apapun selama mengikuti kelas.

2. Malas mencatat

ilustrasi siswa sedang mencatat (pexels.com/Tima Miroshnichenko)

Mencatat materi yang disampaikan oleh guru merupakan suatu hal yang penting. Catatan yang telah kita tulis tersebut dapat berguna untuk mengulang materi saat belajar. Terlebih lagi jika kita menulis catatan tersebut dengan rapi, kita tidak akan malas untuk membacanya.

Tidak mencatat membuat kita lupa materi apa saja yang telah disampaikan oleh guru. Akibatnya, ketika belajar kita akan kebingungan untuk memulai belajar dari mana saja. Kalau sudah begini, kamu jadi kesulitan mengerti materi yang sedang dipelajari.

Baca Juga: 5 Waktu Terbaik untuk Belajar, Bisa Jadi Lebih Cepat Paham, Lho!

3. Tidur saat pelajaran

ilustrasi orang tertidur (pexels.com/Monstera)

Tidur memang suatu hal yang manusiawi. Namun, tidur di kelas ketika pelajaran berlangsung merupakan suatu kebiasaan buruk. Selama tidur tentu saja kita tidak akan mendengarkan penjelasan guru apalagi mencatat materi yang disampaikan.

Jika hal ini terus-menerus dilakukan, maka kita akan kehilangan kesempatan untuk mendapatkan ilmu dari guru. Padahal ilmu-ilmu yang disampaikan tersebut cukup penting untuk masa depan kita, lho!

4. Belajar sistem kebut semalam

ilustrasi orang membaca (pexels.com/Craig Adderley)

Belajar dengan sistem kebut semalam merupakan upaya memahami semua materi hanya dalam waktu semalam. Sistem belajar yang seperti ini banyak sekali diterapkan oleh para pelajar. Alasannya karena sistem belajar ini tidak memakan banyak waktu.

Meski banyak dilakukan, sistem belajar seperti ini bukan merupakan cara belajar yang tepat. Banyak dampak buruk yang akan kita rasakan dari sistem belajar ini. Kita akan mudah lupa dengan materi yang kita pelajari. Selain itu, saat ujian atau ulangan berlangsung kita akan kehilangan konsentrasi dan mengantuk akibat dari begadang semalaman.

Baca Juga: 5 Cara Cepat untuk Belajar Bahasa Baru, Manfaatkan Waktumu!

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya