TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Sikap Positif yang Bantu Meningkatkan Kualitas Hasil Belajar

Kunci pentingnya ada pada kesungguhan hati 

ilustrasi orang di perpustakaan (pexels.com/Tima Miroshnichenko)

Seperti yang sudah sering didengar dan diketahui, sikap atau attitude adalah hal penting yang perlu diperhatikan dalam kehidupan kita sehari-hari. Termasuk dalam hal belajar, sikap seseorang juga sangat menentukan bagaimana nantinya hasil belajar yang diperoleh. Apakah berkualitas atau tidak hasil belajar tersebut? Apakah ada peningkatan dari kualitas hasil belajar tersebut?

Pertanyaan-pertanyaan seperti di atas yang akan menjadi pemacu diri untuk terus berusaha maksimal sekaligus meningkatkan sikap positif yang diperlukan. Nah, tentunya dirimu ingin belajar dengan mendapatkan hasil yang maksimal juga, 'kan?

Oleh karena itu, lima sikap positif berikut dapat mendukungmu untuk meningkatkan kualitas hasil belajarmu menjadi maksimal. Penasaran? Yuk langsung saja simak ulasannya.

1. Sikap pantang menyerah yang bikin kamu tetap berjuang saat belajar

ilustrasi orang sedang belajar (pexels.com/Ron Lach)

Sikap pantang menyerah merupakan sikap positif pertama yang harus kamu pertahankan, termasuk saat sedang belajar. Hal ini karena dalam proses belajar pun tak luput dari berbagai tantangan dan rintangan yang mungkin berbeda-beda bagi setiap orang. Dengan memiliki sikap pantang menyerah, dirimu tak akan mudah putus asa saat sedang belajar dan mengembangkan diri.

Sebab belajar juga merupakan proses yang perlu dilalui dengan waktu tertentu dan hasilnya sangat bergantung pada kemauan, kemampuan dan fokus yang dimiliki. Kemampuan dapat ditingkatkan asal punya kemauan dan arah fokus yang tepat dalam belajar. Jadi, sebaiknya terlebih dahulu miliki tekad atau keinginan kuat untuk belajar dengan konsentrasi penuh agar hasilnya pun lebih maksimal.

2. Sikap optimis yang bikin kamu makin semangat

ilustrasi orang tersenyum (pexels.com/Andrea Piacquadio)

Sikap optimis adalah lawan dari sikap pesimis, lalu apa perbedaan mendasar dari kedua sikap tersebut? Nah, jika sikap pesimis cenderung membuat sesorang jadi mudah putus asa, maka sikap optimis justru akan memperkuat keinginan dan kebulatan hati seseorang untuk terus maju mengembangkan kualitas dirinya.

Dengan mengembangkan sikap optimis, kamu pun akan lebih semangat untuk mencapai tujuanmu. Demikian juga dalam hal belajar, sikap optimis akan membuatmu lebih semangat dan terarah dalam mencapai hasil belajar yang diinginkan.

Selain itu, sikap optimis juga sejalan dengan sikap pantang menyerah dan kombinasi dari keduanya akan membuat seseorang merasa lebih mampu untuk mencapai tujuan jangka pendek maupun tujuan jangka panjang yang diinginkan.

Baca Juga: 5 Tips Simpel Meningkatkan Rasa Bahagia Saat Sedang Belajar

3. Sikap bijaksana yang bikin kamu memahami cara untuk membuat keputusan yang tepat, termasuk dalam hal belajar

ilustrasi sedang menyimak pelajaran (pexels.com/RODNAE Productions)

Sikap bijaksana tidak hanya cocok diterapkan saat mencoba untuk memahami rumitnya masalah kehidupan, bahkan dalam hal belajar pun sikap bijaksana akan membantumu untuk membuat keputusan yang tepat jika memang diperlukan. Sebab seperti yang sudah dijelaskan kalau proses yang dilalui dalam belajar biasanya akan memiliki rintangannya masing-masing.

Sering kali kebijaksanaan bukan cuma untuk membuat keputusan yang dianggap besar. Dalam hal-hal sederhana pun sebaiknya dibarengi dengan kebijaksanaan. Misalnya ketika harus belajar kamu ingin menunda-nunda kegiatan belajar tersebut, tentunya perlu sikap bijak untuk memahami alasan dari keinginan menunda belajar tersebut.

Apakah karena ingin istirahat dulu yang cukup atau hanya karena rasa malas? Dua pilihan seperti inilah yang perlu dipahami dan diputuskan dengan bijak.

4. Sikap disiplin yang bikin kamu tetap fokus untuk mencapai hasil belajar yang diharapkan

ilustrasi orang sedang menulis (pexels.com/Ivan Samkov)

Sebenarnya sikap disiplin sudah sering diketahui sebagai sikap positif yang diperlukan dalam kehidupan sehari-hari, tak terkecuali saat sedang belajar. Sikap disiplin menjadi penting karena berperan untuk menjaga fokus seseorang untuk tetap pada tujuan utama yang perlu ditempuh, dalam hal ini meningkatkan kualitas dari hasil belajar.

Memang kadang-kadang kita bisa merasa lengah dari sikap disiplin sehingga cukup membuang-buang waktu yang ada, walau hal ini sebenarnya masih manusiawi. Tapi jangan terus terlena karena waktumu yang berharga sebaiknya dimanfaatkan untuk mengolah dan mengasah kemampuan serta pengetahuanmu saat belajar.

Nantinya diharapkan hasil belajarmu bisa bermanfaat bagi diri sendiri, orang di sekitarmu atau bahkan orang banyak jika memungkinkan.

Baca Juga: 5 Sikap Sederhana yang Dapat Membangun Citra Positif Diri Sendiri

Verified Writer

Frederick K

Member IDN Times Community ini masih malu-malu menulis tentang dirinya

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya