TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

9 Peribahasa Indonesia dengan Kata 'Mandi', Tahu Arti Mandi Sedirus? 

Orang mandi bersiselam, awak mandi bertimba 

ilustrasi mandi (pixabay.com/Tri Le)

Mandi merupakan aktivitas membersihkan tubuh dengan air dan sabun (dengan cara menyiramkan, merendamkan diri dalam air, dan sebagainya). Kosakata ini tentu tidak asing di telinga masyarakat Indonesia, khususnya kala tibanya pagi dan sore hari yang telah lazim menjadi jadwal rutinitas mandi. 

Tahukah kamu? KBBI memuat beberapa peribahasa yang menggunakan kata "mandi", lho. Penasaran, bagaimana saja rangkaian kalimatnya? Simak kelanjutan artikel di bawah ini, ya!

1. Pada urutan pertama ada "ke sungai sambil mandi" yang mempunyai makna 'sekali bekerja dua tiga pekerjaan terselesaikan'

ilustrasi anak-anak mandi di sungai (pixabay.com/Sasin Tipchai)

2. "Mandi (berendam) tak basah" artinya 'berbuat sesuatu tanpa mengacuhkan teguran atau peringatan' 

ilustrasi memberi peringatan (freepik.com/pressfoto)

3. Peribahasa "mandi berlenggang perut" artinya  'upacara selamatan dan mandi pada waktu hamil tujuh bulan'

ilustrasi ibu hamil (pixabay.com/Regina Petkovic)

Baca Juga: 9 Peribahasa dengan Kata Putih, Tahu Artinya Hitam di Atas Putih?

4. Berikutnya ada "mandi dalam cupak" yang artinya 'serba tanggung (tidak cukup)'

ilustrasi cupak beras (pixabay.com/Ulrike Leone)

5. "Mandi sedirus" bermakna 'mendapat pujian yang belum pada tempatnya'

ilustrasi memberi pujian (freepik.com/wayhomestudio)

6. "Mati-mati mandi biar basah" mempunyai arti 'jangan kepalang tanggung'

ilustrasi pancuran air (freepik.com/freepik)

7. "Orang mandi bersiselam, awak mandi bertimba" artinya 'orang mendapat keuntungan besar berlimpah, kita mendapat keuntungan kecil saja'

ilustrasi memperoleh keuntungan berlimpah (freepik.com/jcomp)

8. Peribahasa "selama sipatung mandi" memiliki makna 'sebentar sekali'

ilustrasi capung (pixabay.com/Lolame)

Baca Juga: 10 Bahasa Bali yang Sama dengan Bahasa Daerah, Namun Berbeda Makna

Verified Writer

Matthew Suharsono

We're lost in the rain, so let's run away.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya