TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

7 Trik Ini Membantumu Jadi Mahasiswa yang Mandiri Secara Finansial

Biar gak tergantung orangtua lagi

Unsplash/Brooke Cagle

Memiliki stabilitas keuangan secara mandiri adalah impian setiap orang, termasuk mahasiswa. Manfaatnya banyak. Mahasiswa bisa belajar mengatur keuangannya sendiri. Mereka juga bisa bekerja sembari sesekali merasakan gimana susahnya cari uang.

Biar mahasiswa gak terus bergantung uang saku dari orangtua, inilah tujuh trik yang patut dicoba.

1. Mencari beasiswa. Kalau bisa sih yang beasiswa penuh

Instagram.com/harvard

Saat ini ada ribuan beasiswa yang tersedia di perguruan tinggi-perguruan tinggi. Tergantung mahasiswa saja nih bisa masuk kualifikasi persyaratannya atau tidak.

Di kampus negeri, ada beasiswa seperti Bidikmisi, dan BBM-PPA yang dialokasikan pemerintah. Ada pula beasiswa yang disediakan oleh lembaga swasta.

Belajar yang rajin, yuk! Biar dapet beasiswa. Lumayan kan ada yang membiayai uang kuliah kita?

2. Rajin-rajinlah mengikuti kompetisi

Instagram.com/univ_indonesia

Ada ratusan atau bahkan ribuan kompetisi yang dapat diikuti oleh mahasiswa setiap tahunnya. Apapun levelnya, pemenang kompetisi pasti mendapatkan hadiah dari penyelenggara. Bila beruntung, biasanya pemenang memeroleh sejumlah uang.

Sering-sering deh ikutan kompetisi. Mungkin akan sedikit bersusah-susah di awal. Tapi, bila menang, wah, traktiran nih. Ups, harus hemat dan mandiri ya?

Baca Juga: Inilah 9 Keseruan yang Hanya Akan Dirasakan oleh Mahasiswa Pertanian

3. Menjadi guru les bisa jadi alternatif kegiatan sampingan

dramabeans.com

Sebagian mahasiswa mencari tambahan pemasukan dengan menjadi tutor bagi adik tingkatnya atau pelajar di sekolah menengah maupun dasar. Kapasitas akademik mahasiswa dianggap mumpuni untuk berbagi ilmu yang pernah mereka pelajari di sekolahnya dulu.

Bahkan, sering lho ada mahasiswa yang punya banyak murid, entah di lembaga kursus maupun privat. Pemasukannya lumayan lah untuk keperluan rutin.

4. Menulis di media massa

Instagram.com/harvard

Mahasiswa mana sih yang gak pernah mendapat tugas bikin paper dari dosen? Bila tugas dari dosen dimanfaatkan betul, mereka akan terbiasa membuat tulisan ilmiah berbasis literatur akademik.

Cobalah untuk menulis bergenre ilmiah populer. Lalu kirimkan ke media massa. Bila tulisanmu dimuat oleh pihak redaksi media yang bereputasi, biasanya kamu akan mendapatkan uang saku.

Biasanya, uang saku cuma dianggap bonus karena karya yang diakui itu lebih penting.

5. Ada banyak jalan untuk berwirausaha

Instagram.com/harvard

Mahasiswa bisa ikut berbisnis baju, asesoris, kuliner dan banyak lagi. Manfaatkan jejaring media sosial dan pertemananmu untuk meraih keuntungan. Yang penting halal.

Gak sedikit lho mahasiswa sekarang yang punya usaha sampingan dan berhasil sukses. Saat sudah lulus, kamu tak perlu repot mencari pekerjaan.

6. Jadi asisten dosen, siapa takut?

dramabeans.com

Asisten dosen adalah salah satu posisi yang diincar mahasiswa di bangku kuliah. Dosen yang punya seabrek tugas biasanya memerlukan asistensi mahasiswa guna meringankan beban kerjanya. Mereka bisa membantu kegiatan belajar mengajar, ikut serta melaksanakan kegiatan pengabdian masyarakat, bahkan ikut melakukan penelitian.

Kalau dosennya banyak proyek dan gak pelit, bukan gak mungkin mahasiswa mendapat tambahan uang saku.

Baca Juga: Untuk Para Freelancer, Hindari 5 Hal Ini Agar Finansial Tetap Terjaga!

Verified Writer

Defrina Sukma

masih malu-malu

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya