TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Ternyata Millenial Lebih Pilih Belajar Lewat Internet Ketimbang ke Kampus

#EdFunFact Millenial suka yang mudah, murah dan fleksibel

redinnova.com

Berapa jam dalam sehari kamu menghabiskan waktu untuk mengakses internet? Mungkin hampir setiap saat selagi baterai ponsel atau laptop masih terisi penuh. Beralihnya aktivitas dari manual ke sistem digital tentu mempengaruhi pola belajar. Jika sebelumnya kita dituntut untuk membeli berbagai jeni buku untuk belajar, kini semuanya tersedia di internet dengan versi e-book dan kursus online.

Hal ini juga mempengaruhi pola belajar siswa. Dulunya begitu mencintai sekolah atau kampus sebagai tempat satu-satunya mendapatkan banyak ilmu, kini internet hadir menjadi salah satu sumber tempat pembelajaran. Tak heran, kini para millenial—demikian para angkatan 1980an hingga awal 1990an dikenal—juga terpengaruh untuk lebih memilih belajar melalui intenet. Berikut alasanya.

1. Banyak universitas yang berpegang pada model kuliah yang kaku tanpa variasi konsep belajar

forbes.com

Dilansir oleh Forbes, bukan berarti universitas tidak mengeksplorasi dan menerapkan cara lain dalam menyajikan materi pendidikan. Namun millenial saat ini lebih tertarik pada metode belajar yang lebih bervariasi dan tak monoton ceramah. Memang dalam beberapa kasus, metode ceramah sebenarnya adalah metode terbaik untuk mengajarkan konsep tertentu atau mengajar, namun milenial kini mudah bosan dengan sesuatu yang berbau monoton. 

2. Millenial lebih menyukai pendidikan yang cepat, fleksibel dan terjangkau, dan internet menyediakan tiga hal itu

jumpshot.com

Kini ada dua tipe millenial yaitu mereka yang sekolah untuk mendaaptkan gelar dan mereka ayng sekolah hanya untuk mengejar ilmu tanpa memedulikan gelar. Bagi millenial yang yang ingin mengambil keterampilan tanpa perhatian untuk mendapatkan gelar atau sertifikat tradisional, penelusuran internet adalah pilihan terbaik menurut mereka.

Ada berbagai macam kurus yang tersedia secara online bahkan dapat diambil sesuka hati dan seringkali gratis. Banyak dari kursus ini berjalan serba cepat, siswa dapat mengambil sebanyak yang mereka inginkan pada waktu tertentu, dan harganya berkisar yang sangat terjangkau.

3. Millenial akan berlatih untuk merancang program pendidikan untuk diri mereka sendiri. Berbeda dengan di universitas yang semuanya sudah dirancang

timeshighereducation.com

Hal penting yang diperoleh millenial dengan menyusun programnya sendiri yaitu berani memutuskan yang terbaik bagi dirinya. Ia mengetahui kemampuannya dan memutuskan kemampuan mana yang perlu dikembangkan. Millenial juga menghargai kemampuan merancang program pendidikan mereka sendiri. Mereka menghargai independensi yang mereka berikan saat mereka memilih pilihan pendidikan berbasis internet.

Jika seorang siswa percaya bahwa mereka memiliki pengetahuan dan pengalaman untuk berhasil dalam kursus, mereka seringkali dapat melakukannya tanpa membuktikan bahwa mereka memenuhi syarat untuk melakukannya.

Verified Writer

R Malee

Penulis lepas yang jarang berbuat baik. Silahkan baca, kalau suka silahkan like.....

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya