TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Mau Belajar dan Travelling di Korea selama 6 Minggu Gratis? Simak Program Berikut ini!

Global Korea Scholarship merupakan program beasiswa dari pemerintah Korea kepada mahasiswa di ASEAN untuk belajar dan travelling di Korea.

blog galedu

Mungkin kamu sering mendengar program kuliah di luar negeri atau pertukaran pelajar ke luar negeri, tetapi apakah kamu pernah mendengar tentang program short courseShort course merupakan jenis perkuliahan singkat yang biasanya berdurasi selama 1 hingga 8 minggu. Perbedaan dari kuliah di luar negeri atau pertukaran pelajar adalah kegiatan dari program ini lebih beragam, selain kegiatan perkuliahan ada juga konferensi, field trips, pertukaran budaya, belajar bahasa, belajar kebudayaan, dan lain sebagainya.

Salah satu program short course yang menarik dan patut kamu coba adalah Global Korea Scholarship for ASEAN Countries’ SCIENS (SCIence and ENgineering Students). Secara garis besarnya, program ini merupakan jenis short course atau perkuliahan singkat yang ditujukan kepada mahasiswa di seluruh ASEAN yang mengambil program studi sains dan teknik. Program ini merupakan program beasiswa alias gratis! Yup, kamu tidak perlu mengeluarkan biaya apapun untuk mengikuti program ini. Berikut keuntungan mengikuti program ini.

Keuntungan program GKS for ASEAN Countries' SCIENS.

1. Perkuliahan Singkat.

Selama berada di Korea, kamu akan mendapatkan perkuliahan singkat mengenai teknologi informasi. Tentu saja dengan bahasa inggris sebagai bahasa pengantar. Kamu juga tidak perlu kuatir mengenai biaya program atau uang perkuliahan singkatmu selama di Korea.

2. Uang Jajan.

Setiap harinya kamu akan mendapatkan uang jalan untuk biaya makan dan hidupmu di Korea.

3. Biaya Tiket Jakarta - Korea - Jakarta.

Tiket pesawatmu dari Jakarta menuju Korea dan kepulanganmu akan ditanggung juga oleh penyelenggara. Wah, menguntungkan sekali 'kan?

4. Travelling.

6 minggu berada di Korea, kamu tidak akan terus-terusan belajar lho, setiap hari sabtu dan minggu kamu akan diajak jalan-jalan keliling Korea Selatan. Biayanya? No problem, semua ditanggung oleh pemerintah Korea.

5. Asuransi.

Kamu juga tidak perlu takut apabila terjadi sesuatu di Korea, penyelenggara sudah menyediakan asuransi selama kamu berada di Korea.

Writer

Yese Mia

I'm a cheerful blogger! I'm interested in education, interior, animal, fashion, and lifestyle. Contact me: yesemia24@gmail.com

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya