5 Rekomendasi Universitas Terbaik di Filipina 2024

Mari lihat ada universitas apa saja

Filipina telah menjadi pusat pendidikan tinggi yang berkembang pesat di Asia Tenggara, dengan sejumlah universitas unggulan yang menawarkan pendidikan berkualitas tinggi dan lingkungan akademik yang mendukung. Dengan fasilitas modern dan lingkungan akademik yang dinamis, universitas-universitas di Filipina memberikan kesempatan bagi para pelajar untuk mendalami pengetahuan sambil merasakan kekayaan budaya yang unik dari negara ini.

Jika kamu tertarik kuliah di Filipina, dilansir dari EduRank 2024, berikut lima rekomendasi universitas terbaik di Filipina yang patut kamu perhatikan.

Baca Juga: 6 Rekomendasi Universitas Top di Lebanon, Unik dan Penuh Budaya!

1. University of the Philippines Diliman (UPD)

https://www.youtube.com/embed/rrJqKVLUz60

University of the Philippines Diliman (UPD) berada pada peringkat ke-1 di Filipina dan ke-374 di Asia. UPD berlokasi di 2401 Taft Ave, Malate, Manila, 1004 Metro Manila, Filipina. UPD didirikan sejak 1911, sehingga telah berdiri selama 113 tahun.

University of the Philippines saat ini menyediakan 113 kursus yang berkaitan dengan program studi: Pendidikan Guru, Arsitektur, Teknik, Administrasi, Pertanian, Pesawat Terbang & Penerbangan, Seni dan Desain, Bisnis, Ilmu Komunikasi & Informasi, Humaniora, TI, Ilmu Komputer & Pemrograman, Bahasa, Maritim, Kedokteran & Kesehatan, Musik, Kursus Profesional & Teknis, Agama & Teologi, Sains, Ilmu Sosial, Pariwisata, Perhotelan & Kuliner.

University of the Philippines terdiri dari delapan universitas konstituen (cabang) yang berlokasi di 15 kampus di seluruh negeri. UPD adalah kampus utama universitas dan menawarkan jumlah program studi terbanyak. Sistem perpustakaan Universitas berisi koleksi terbesar bahan medis, pertanian, kedokteran hewan dan ilmu hewan di Filipina.

Informasi lebih lanjut mengenai universitas bisa dilihat di:

  • Official Website: upd.edu.ph
  • Instagram: instagram.com/officialupdiliman
  • YouTube: youtube.com/@OfficialUPDiliman

2. De La Salle University (DLSU)

https://www.youtube.com/embed/1Zsoug2IDNU

De La Salle University (DLSU) berada pada peringkat ke-2 di Filipina dan ke-507 di Asia. DLSU berlokasi di 2401 Taft Ave, Malate, Manila, 1004 Metro Manila, Filipina. DLSU didirikan sejak 1911, sehingga telah berdiri selama 113 tahun.

DLSU sebagai salah satu universitas terkemuka di Filipina, menawarkan lebih dari seratus program sarjana dan pascasarjana coedukasi melalui tujuh perguruan tinggi dan satu sekolah yang mengkhususkan diri dalam disiplin Bisnis, Ilmu Komputer, Ekonomi, Pendidikan, Teknik, Hukum, Seni Liberal, dan Sains. 

Informasi lebih lanjut mengenai universitas bisa dilihat di:

  • Official Website: dlsu.edu.ph
  • Instagram: instagram.com/dlsu
  • YouTube: youtube.com/@DLSU100

3. Ateneo de Manila University

https://www.youtube.com/embed/gzeRC2w9e7g

Ateneo de Manila University berada pada peringkat ke-3 di Filipina dan ke-565 di Asia. Ateneo de Manila University berlokasi di Katipunan Ave, Quezon City, 1108 Metro Manila, Filipina. Ateneo de Manila University didirikan sejak 1859, sehingga telah berdiri selama 165 tahun.

Ateneo de Manila University menawarkan 48 program sarjana, 76 program pascasarjana, dan 16 program doktoral dalam berbagai mata pelajaran. Universitas ini juga memiliki lebih dari 50 pusat penelitian termasuk Institute of Social Order, Institute for Church and Social Issues, dan John Gokongwei School of Management Business Accelerator yang melayani para peneliti dan akademisi.

Ateneo de Manila University menawarkan program di bidang Seni dan Humaniora, Manajemen Bisnis, Akuntansi dan Keuangan, Hukum, Ilmu Sosial, Teologi dan Filsafat, Kedokteran, Kesehatan Masyarakat, Kimia, Biologi, Ilmu Lingkungan, Pemerintahan dan Politik, Matematika, Teknik, dan Ilmu Komputer.

Informasi lebih lanjut mengenai universitas bisa dilihat di:

  • Official Website: ateneo.edu
  • Instagram: instagram.com/ateneodemanilau
  • YouTube: youtube.com/@AteneodeManilaUniversity

Baca Juga: 6 Rekomendasi Universitas Bergengsi di Uzbekistan

4. University of Santo Tomas (UST)

https://www.youtube.com/embed/5Jewu547owQ

University of Santo Tomas (UST) berada pada peringkat ke-4 di Filipina dan ke-836 di Asia. UST berlokasi di Espana Blvd., Sampaloc, Manila, Filipina. UST didirikan sejak 1611, sehingga telah berdiri selama 413 tahun.

UST terdiri dari dua puluh satu perguruan tinggi, tiga Sekolah utama dan banyak Fakultas. UST menawarkan gelar Sarjana, Magister dan Doktor dalam disiplin ilmu Kedokteran, Pendidikan, Teologi, Filsafat, Ilmu Administrasi, Pendidikan, Humaniora, Statistik, Manajemen, Hukum, Ekonomi, Ilmu Sosial, Teknologi, Keperawatan, Teknik dan banyak program lainnya tersedia untuk dipilih. UST sudah diakreditasi oleh Komisi Pendidikan Tinggi (CHED) dan Lembaga Filipina lainnya.

Informasi lebih lanjut mengenai universitas bisa dilihat di:

  • Official Website: ust.edu.ph
  • Instagram: instagram.com/ust1611official
  • YouTube: youtube.com/@UST1611manila

5. University of the Philippines Los Banos (UPLB)

https://www.youtube.com/embed/S3VWxT9j_B0

University of the Philippines Los Banos (UPLB) berada pada peringkat ke-5 di Filipina dan ke-869 di Asia. UPLB berlokasi di 2/F Abelardo G. Samonte Hall University of the Philippines Los Baños, College, Batong Malake, Los Baños, 4031 Laguna, Filipina. UPLB didirikan sejak 1909, sehingga telah berdiri selama 115 tahun.

University of the Philippines saat ini menyediakan 113 kursus yang berkaitan dengan program studi: Pendidikan Guru, Arsitektur, Teknik, Administrasi, Pertanian, Pesawat Terbang & Penerbangan, Seni dan Desain, Bisnis, Ilmu Komunikasi & Informasi, Humaniora, TI, Ilmu Komputer & Pemrograman, Bahasa, Maritim, Kedokteran & Kesehatan, Musik, Kursus Profesional & Teknis, Agama & Teologi, Sains, Ilmu Sosial, Pariwisata, Perhotelan & Kuliner. UPLB merupakan salah satu dari delapan universitas konstituen (cabang) yang berlokasi di 15 kampus di seluruh negeri. 

Informasi lebih lanjut mengenai universitas bisa dilihat di:

  • Official Website: uplb.edu.ph
  • Instagram: instagram.com/UPLBOfficial
  • YouTube: youtube.com/@UPLBOfficial

Secara umum, universitas-universitas terbaik di Filipina menawarkan kualitas pendidikan yang tak kalah baiknya dengan negara Asia Tenggara yang lain. Namun lima universitas diatas dapat dikatakan sebagai yang terbaik di negara Filipina. Jika kamu berminat untuk melanjutkan pendidikan di salah satu universitas tersebut, disarankan untuk mencari informasi lebih lanjut melalui situs resmi universitas tersebut atau sosial media yang terlampir. Kamu tertarik sama universitas yang mana nih?

Baca Juga: Universitas Swiss German Nyatakan Programnya Legal di Jerman

Bonaventura Sigit Photo Verified Writer Bonaventura Sigit

“Writing is easy. All you got to do is sit at the typewriter and bleed” - Ernest Hemingway

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Fajar Laksmita

Berita Terkini Lainnya