instagram.com/sampoerna.academy
Virtual schooling yang baik, dapat mengajak siswa untuk belajar secara aktif dengan materi yang melibatkan diskusi, pemecahan masalah, menganalisis studi kasus, dan materi lain yang dirancang dengan paparan terbatas oleh guru, untuk siswa dari semua tingkatan.
Dalam hal ini, Sampoerna Academy School Director, Dr. Mustafa Guvercin mengatakan bahwa Sampoerna Academy telah menerapkan hal-hal tersebut dalam metode pembelajarannya. Ia percaya bahwa peluang berharga untuk pembelajaran bisa didapat setiap harinya dari kegiatan yang berkualitas tinggi.
"Virtual schooling kami yang sudah ditingkatkan mutunya, terus mengikuti visi kami dalam memajukan siswa yang kreatif, passionate, tidak pernah berhenti belajar, yang mampu menghadapi tantangan di dunia yang berubah dengan cepat. Kami percaya bahwa peluang berharga untuk pembelajaran bisa didapat setiap harinya. Hal ini tercermin dalam nilai-nilai dan kegiatan untuk pembelajaran berkualitas tinggi,” kata Dr. Mustafa Guvercin.
Dari penjelasan tersebut, perlu kamu ketahui jika Sampoerna Academy merupakan salah satu sekolah internasional dengan kurikulum belajar terbaik sekaligus pelopor metode pembelajaran STEAM (Sains, Teknologi, Teknik, Seni dan Matematika) di Indonesia.
SampoernaAcademy juga selalu berusaha untuk mempertajam kemampuan siswa yang terdiri dari keterampilan 5C ( Komunikasi, Kolaborasi, Berpikir Kritis, Kreativitas, dan Karakter) sehingga siswa diharapkan lebih peka terhadap diri mereka sendiri, masyarakat, dan lingkungan.