Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
For
You

7 Lembaga TOEFL yang Diakui LPDP 2025, Cek Disini!

ilustrasi mengerjakan TOEFL (pixabay.com/StartupStockPhotos)

Berencana lanjut studi di dalam negeri atau luar negeri pakai beasiswa? Kabar baiknya,  LPDP 2025 tahap 2 resmi dibuka. Jadi, segera siapkan persyaratannya!

Salah satu persyaratan yang diperlukan adalah sertifikat TOEFL sebagai bukti kemampuan bahasa Inggris pelamar. Namun, hanya sertifikat dari lembaga TOEFL yang diakui untuk syarat pendaftaran LPDP saja yang akan diterima.

Lantas, apa saja lembaga TOEFL yang diterima dan diakui LPDP? Berikut sejumlah daftar yang telah dirangkum IDN Times!

Ciri-ciri lembaga TOEFL yang diakui LPDP

Jika kamu sedang mempersiapkan diri untuk melamar beasiswa LPDP, penting untuk memastikan bahwa sertifikat TOEFL dari lembaga mana yang saja diterima dan diakui.

Perlu kamu tahu, LPDP hanya mengakui sertifikat TOEFL yang dikeluarkan oleh lembaga resmi dan tepercaya. Ada beberapa syarat penting yang harus dipenuhi oleh lembaga penyelenggara tes TOEFL, yaitu:

  • Terakreditasi ETS (Educational Testing Service)

ETS adalah organisasi resmi yang mengelola dan mengeluarkan tes TOEFL di seluruh dunia. Lembaga yang menyelenggarakan tes TOEFL harus punya kerja sama dengan ETS.

Dengan kata lain, lembaga tersebut sudah mendapatkan lisensi atau izin resmi untuk mengadakan tes TOEFL. Kalau tidak ada lisensinya, maka hasil tes yang dikeluarkan tidak resmi.

  • Lembaga yang sudah terakreditasi

Pastikan lembaga tes tersebut juga memiliki akreditasi yang diakui. Akreditasi ini menunjukkan bahwa lembaga tersebut memenuhi standar kualitas dan kredibilitas. Tanpa akreditasi, sertifikat yang mereka keluarkan bisa dianggap tidak valid oleh LPDP.

  • Sertifikat TOEFL yang sah dan valid

Lembaga penyelenggara tes harus bisa memberikan sertifikat TOEFL yang sah, sesuai standar ETS. Pastikan sertifikat memiliki informasi yang jelas seperti skor tes, jenis tes yang diambil, serta tanggal pelaksanaannya.

  • Tersedia jenis tes yang diakui oleh LPDP

Untuk mendaftar LPDP, hanya dua jenis tes TOEFL yang diterima, yaitu TOEFL iBT (Internet-Based Test) atau TOEFL ITP (Institutional Testing Program). Sebelum tes, pastikan lembaga penyelenggara memiliki jenis tes yang sesuai dengan ketentuan ini.

Daftar lembaga TOEFL yang diakui untuk syarat pendaftaran LPDP

Bisa disimpulkan bahwa tidak semua lembaga penyelenggara tes TOEFL diterima oleh LPDP. Oleh karena itu, pelamar wajib tahu daftar lembaga resmi yang memenuhi kriteria. Dari sekian banyak lembaga, 8 lembaga ini dapat kamu pilih sebagai tempat tes. 

1. Educational Testing Service (ETS)

Educational Testing Service (dok. ETS)

Educational Testing Service tentu masuk dalam daftar lembaga TOEFL yang diakui untuk syarat pendaftaran LPDP. Organisasi internasional ini menyediakan tes TOEFL, baik TOEFL iBT (Internet-Based Test) ataupun TOEFL ITP (Institutional Testing Program).

Selain menyediakan tes TOEFL, ETS juga memiliki banyak materi persiapan online. Kamu bisa memanfaatkannya untuk meningkatkan pemahaman bahasa Inggris. 

Tersedia pula latihan soal dan simulasi tes yang bisa kamu gunakan. Semakin sering berlatih, kamu akan semakin mahir serta berpeluang dapat skor terbaik.

Keuntungan lain jika tes di ETS adalah sertifikat TOEFL yang kamu terima diakui oleh berbagai universitas dan institusi pendidikan di seluruh dunia, tidak cuma LPDP.

2. English First

English First (dok. EF)

Selain dikenal sebagai lembaga pelatihan bahasa Inggris internasional, English First atau EF juga memiliki program persiapan TOEFL. Bahkan, EF menyedaikan tes TOEFL iBT.

Sebagai lembaga yang sudah berdiri sejak lama serta memiliki reputasi global yang baik, EF dianggap bisa memberikan metode belajar yang efektif. Media pembelajarannya sudah dilengkapi fasilitas berbasis teknologi.

3. Indonesia International Education Foundation

Indonesia International Education Foundation (dok. IIEF)

Lembaga TOEFL yang diakui untuk syarat pendaftaran LPDP berikutnya adalah  International Education Foundation (IIEF). Lembaga ini menyediakan berbagai program dan pelatihan untuk tes bahasa Inggris, termasuk TOEFL.

Sertifikat yang dikeluarkan sudah berlisensi ETS. Jadi, kamu bisa lebih tenang karena terhindar dari lembaga abal-abal.

Sama seperti lembaga tes TOEFL lainnya, siapkan bujet tertentu karena tes TOEFL tidak gratis. Harga tesnya berbeda-beda sesuai jenis tes TOEFL dan faktor lain. Namun, rata-rata harganya berada di kisaran yang sama.

4. International Test Center (ITC)

International Test Center (dok. ITC)

International Test Center (ITC) juga tergolong lembaga tes TOEFL yang telah memperoleh lisensi ETS. Sehingga, sertifikat TOEFL dari ITC diakui oleh LPDP.

Lembaga bisa kamu pertimbangkan untuk mendapatkan sertifikat TOEFL yang resmi serta tepercaya. Sebelum tes, sebaiknya tanyakan dan pastikan pada pihak ITC mengenai ketentuan tes serta berapa harganya.

5. Golden English

Golden English Course (dok. Golden Course)

Pernah mendengar tentang Golden English Course? Yup! Lembaga pelatihan bahasa Inggris yang terkenal di Indonesia ini memiliki pelayanan terbaik.

Selain itu, Golden English menyediakan fasilitas tes TOEFL ITP dan iBT resmi berlisensi ETC. Jadi, bisa dipastikan sertifikat yang diterbitkan termasuk yang diakui LPDP.  

6. Center For International Language And Cultural Studies (CILACS UII)

CILACS UII (dok. CILACS UII)

Kalau kamu tinggal di Yogyakarta dan sekitarnya, gunakan tes TOEFL dari CILACS UII. Inilah salah satu lembaga TOEFL yang diakui untuk syarat pendaftaran LPDP.

CILACS UII diketahui sebagai pusat pelatihan bahasa dan budaya di bawah naungan Universitas Islam Indonesia (UII). Lembaga ini menyediakan tes TOEFL ITP dan TOEFL iBT.

Soal lisensi, kamu gak perlu khawatir. Sebab, CILACS UII sudah berlisensi ETS, sehingga diakui oleh LPDP. Jadi, sertifikat TOEFL yang dikeluarkan oleh lembaga ini valid.

7. Lembaga Bahasa Internasional Universitas Indonesia

Lembaga Bahasa Internasional Universitas Indonesia (dok. LIB FIB UI)

Kalau lembaga sebelumnya berada di bawah naungan UII, lembaga satu ini dikelola oleh Universitas Indonesia. Lembaga Bahasa Internasional Universitas Indonesia (LB UI) adalah pusat belajar bahasa asing dan bahasa Indonesia.

Di sisi lain, lembaga ini menyediakan tes TOEFL yang telah bersertifikasi ETS. Jadi, sertifikatnya aman digunakan untuk daftar beasiswa LPDP.

Itulah daftar beberapa lembaga TOEFL yang diakui untuk syarat pendaftaran LPDP. Apapun lembaganya, pastikan sudah berlisensi ETS, ya. Kamu harus hati-hati agar sertifikatmu diterima LPDP dan bisa lolos seleksi.

Share
Editor’s Picks
Topics
Editorial Team
Ana Widiawati
Delvia Y Oktaviani
3+
Ana Widiawati
EditorAna Widiawati
Follow Us