7 Fakta The University of Sydney, Mantan Kampus Sherina Munaf

Pengen kuliah di sini?

The University of Sydney adalah salah satu universitas penelitian ternama di dunia. Terletak di kota terbaik ke-3 untuk dihuni berdasarkan Global Liveability Index 2019, universitas ini ternyata merupakan kampus tempat Sherina Munaf menempuh masa studi sarjana S1.

Lalu, kira-kira apa hal menarik yang bisa membuat Sherina Munaf tertarik melanjutkan studi di universitas ini, ya? Daripada penasaran, simak fakta-fakta The University of Sydney berikut ini.

1. Selalu masuk dalam 100 besar universitas terbaik di dunia

7 Fakta The University of Sydney, Mantan Kampus Sherina Munafinstagram.com/sydney_uni

Berkat sistem pendidikan yang baik dan berkualitas, The University of Sydney terkenal selalu masuk ke dalam 100 besar universitas terbaik di dunia. Berdasarkan Times Higher Education World University Rangkings, pada tahun 2020 ini The University of Sydney menempati peringkat ke-60. Tidak hanya itu, The University of Sydney juga menempati peringkat ke-42 berdasarkan QS World University Rangkings pada 2020.

2. The University of Sydney juga berada pada peringkat No. 1 di Australia untuk kategori graduate employability

7 Fakta The University of Sydney, Mantan Kampus Sherina Munafinstagram.com/sydney_uni

Tidak hanya terkenal sebagai universitas terbaik dalam skala internasional, The University of Sydney juga terkenal sebagai universitas terbaik di Australia. Dilansir laman resminya, universitas yang berada di Sydney ini menempati peringkat nomor 1 di Australia untuk kategori graduate employability berdasarkan QS world ranking.

3. Terdapat 8 fakultas dengan pilihan bidang studi yang beragam

7 Fakta The University of Sydney, Mantan Kampus Sherina Munafinstagram.com/sydney_uni

Mantan kampus Sherina Munaf ini ternyata memiliki 8 fakultas dengan hampir 400 bidang studi. Adapun fakultas-fakultas tersebut, yakni:

  • Fakultas seni dan ilmu sosial, yang menawarkan lebih dari 40 jurusan sarjana mencakup bidang ekonomi, bahasa dan budaya, filosofi dan sejarah, seni media dan visual, serta masih banyak lagi.
  • Fakultas bisnis, menyampaikan pengajaran dan penelitian dan berbagai bidang studi, seperti analisa bisnis, akuntansi, keuangan, bisnis internasional, dan sebagainya.
  • Fakultas teknik, yang terkenal sebagai pelopor bidang kecerdasan buatan.
  • Fakultas kedokteran dan kesehatan, menawarkan bidang studi kedokteran, ilmu medis, farmasi, kebidanan, keperawatan, dan lain-lain.
  • Fakultas sains, terkenal sebagai fakultas yang memiliki reputasi nasional di mata dunia.
  • Fakultas arsitektur, desain dan perencanaan, termasuk sebagai fakultas ternama di Australia.
  • Fakultas hukum, dianggap sebagai salah satu fakultas hukum terbaik di dunia untuk pengajaran dan penelitian.
  • Konservatorium musik, tempat di mana mahasiswa diberikan pendidikan musik yang menyeluruh, termasuk pengetahuan dan keahlian yang dibutuhkan.

4. Beberapa bidang studi yang dimiliki The Universitas of Sydney masuk ke dalam 10 besar terbaik di dunia

dm-player
7 Fakta The University of Sydney, Mantan Kampus Sherina Munafinstagram.com/sydney_uni

Berdasarkan QS Subject Rangkings 2019, terdapat dua bidang studi The University of Sydney yang masuk ke dalam 10 besar terbaik di dunia, yaitu Veterinary Sciences dan Sports-related subjects. Tidak hanya itu, ada juga 30 bidang studi yang masuk ke dalam 50 besar terbaik di dunia.

Baca Juga: 9 Kampus Terbaik di Indonesia Tahun 2020 Versi QS World Ranking

5. Memiliki 200 klub dan perkumpulan kampus

7 Fakta The University of Sydney, Mantan Kampus Sherina Munafinstagram.com/sydney_uni

Untuk membuat mahasiswanya dapat belajar dan berkembang ke dalam lingkungan yang mendukung, The University of Sydney menyediakan 200 klub dan perkumpulan yang bisa kamu pilih. Mulai dari klub olahraga hingga klub budaya, semuanya ada di universitas di Australia ini.

6. Memiliki hubungan kerja sama dengan lebih dari 250 universitas di 40 negara

7 Fakta The University of Sydney, Mantan Kampus Sherina Munafinstagram.com/sydney_uni

The University of Sydney ternyata memiliki program mobilitas mahasiswa terbesar di Australia dengan melakukan kerja sama terhadap lebih dari 250 universitas di lebih dari 40 negara. Hal ini ditujukan agar para mahasiswanya dapat berkuliah, bepergian, dan belajar di tempat tersebut. Selain itu, program ini juga diperuntukkan agar mahasiswa The University of Sydney mampu mempersiapkan diri dalam jenjang karier internasional.

7. Menyediakan beragam fasilitas yang memadai dan canggih

7 Fakta The University of Sydney, Mantan Kampus Sherina Munafinstagram.com/sydney_uni

Terdapat banyak sekali fasilitas kampus yang ditawarkan oleh The University of Sydney. Beberapa di antaranya adalah gimnasium dengan kolam renang air hangat yang berstandar Olimpiade, pusat pajat tebing, galeri seni, museum, perpustakaan, kafe, restoran, dan bar. Tidak hanya itu, universitas terbaik ke-42 di dunia berdasarkan QS World University Rangkings ini juga menawarkan asrama kampus bagi mahasiswanya.

Wah, dengan fakta seperti itu pantas saja Sherina Munaf memilih The University of Sydney sebagai tempat studi sarjana S1. Nah, kalau kamu, apakah tertarik masuk universitas terbaik di Australia ini?

Baca Juga: 5 Fakta tentang Kuliah di Australia, Lulus dalam 3 Tahun!

Topik:

  • Muhammad Tarmizi Murdianto
  • Pinka Wima
  • Wendy Novianto

Berita Terkini Lainnya