Bagi banyak orangtua muda, potong rambut anak sering jadi momen yang menguras emosi. Alih-alih tenang, anak justru rewel, menangis, atau bahkan menolak duduk diam di kursi. Padahal, kalau rambut anak terlalu panjang, bisa bikin gerah, cepat lepek, bahkan mengganggu aktivitas sehari-hari.
Sayangnya, kegiatan potong rambut kadang meninggalkan trauma kecil buat anak. Suara gunting, suasana salon yang asing, atau sensasi rambut jatuh di leher bisa bikin gak nyaman bagi mereka. Nah, biar acara potong rambut jadi lebih mudah dan minim drama, ada lima trik yang bisa kamu coba.
