TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Arti Nama Anak Kelima Andhika dan Ussy, Paduan Bahasa Arab dan Jawa

Akhirnya dikaruniai baby boy, nih

Berbagai sumber

Keluarga Andhika Pratama dan Ussy Sulistyawati mengawali bulan September 2020 dengan penuh kebahagiaan. Pasangan artis ini baru saja dikaruniai anak kelima yang lahir pada Selasa (1/9/2020) pagi.

Akhirnya dikaruniai anak laki-laki, nama si kecil bernuansa Jawa dan Arab. Yuk, simak nama lengkap anak kelima Andhika dan Ussy lengkap beserta maknanya!

1. Harapan Ussy dan Andhika terwujud memiliki anak laki-laki

Instagram.com/andhiiikapratama

Setelah memiliki empat orang anak perempuan, Andhika dan Ussy memang mengharapkan bisa menambah satu momongan lagi yang berjenis kelamin laki-laki. Harapan mereka terwujud dengan hadirnya anak kelima ini.

Ussy yang sempat bed rest di usia kehamilan enam bulan akibat kelelahan, akhirnya melahirkan dengan lancar melalui proses operasi caesar pada Selasa (1/9/2020) pukul 08.17 WIB.

Bayi berjenis kelamin laki-laki ini lahir dengan berat 3,4 kg dan panjang 48 cm. Kira-kira wajahnya mirip papa atau mamanya, ya?

Baca Juga: Nama Adalah Doa, 12 Inspirasi Nama Anak Laki-laki Bermakna Pintar 

2. Namanya memadukan bahasa Arab dan Jawa

Instagram.com/andhiiikapratama

Anak kelima Andhika dan Ussy diberi nama Sakalingga Ibra Pratama, dengan nama panggilan "Saka". Namanya memadukan bahasa Arab dan Jawa yang punya makna indah.

"Sakalingga" terdiri dari dua kata, yaitu 'saka' dan 'lingga'. Kedua kata tersebut berasal dari bahasa Jawa, "Saka" berarti tiang atau penyangga, sementara "Lingga" adalah kekuasaan. Sementara Ibra dalam bahasa Arab berarti penguasa yang baik dan bertanggung jawab.

Ditutup dengan "Pratama" yang merupakan nama belakang "Andhika". Secara lengkap, nama Saka memiliki makna penguasa yang memimpin dengan baik dan penuh tanggung jawab.

Baca Juga: 10 Referensi Nama Bayi Laki-laki dengan 3 Kata dari Berbagai Bahasa

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya