TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Arti Nama dari Anak Tiwi & Tika eks T2, Bahasanya Jepang hingga Arab

Arti namanya bagus semua, nih

Instagram.com/tika_ramlan/tentangtiwi

Meski tak lagi tergabung dalam duo T2, Tika dan Tiwi masih menjalin persahabatan baik di kehidupan sehari-hari. Keduanya pun sama-sama sudah berstatus ibu, Tiwi memiliki satu orang anak sementara Tika sudah dikaruniai tiga buah hati.

Arti nama keempat bocah ini bagus semua, lho. Ada bahasa Jepang hingga Arab, yuk simak artinya!

1. Reo Athar Sakuramoto

Instagram.com/tentangtiwi

Sebelum menikah dengan Arsyad Rahman pada Sabtu (22/2) lalu, Tiwi sudah pernah menikah dengan seorang pria berkebangsaan Jepang bernama Shogo Sakuramoto di tahun 2013.

Dari pernikahan pertamanya, Tiwi dikarunia satu orang anak laki-laki yang diberi nama "Reo Athar Sakuramoto". Namanya menggabungkan bahasa Jepang dan Arab. "Reo" dalam bahasa Jepang bermakna kedamaian.

"Athar" yang diambil dari bahasa Arab bermakna suci atau bersih. Sementara "Sakuramoto" merupakan nama keluarga dari pihak ayah. Jika diartikan secara lengkap, makna di balik namanya adalah laki-laki berhati bersih pembawa kedamaian.

Baca Juga: Inspirasi Nama Anak Perempuan Satu Kata Bernuansa Alam

2. Arkana Uno Raharso

Instagram.com/tika_ramlan

Kartika Yudia Ramlan, atau yang hingga kini masih dikenal sebagai Tika T2, sudah memiliki tiga orang anak. Sulungnya berjenis kelamin laki-laki dan memiliki nama lengkap "Arkana Uno Raharso".

"Arkana" memiliki beberapa arti dalam berbagai bahasa. Dalam bahasa Arab, "Arkana" bermakna hati yang mulia, sementara dalam bahasa Jawa memiliki arti hati yang terang. Nama "Arkana" juga ada dalam bahasa Sansekerta dengan arti suci.

"Uno" di dalam bahasa Italia berarti satu atau pertama, bisa dimaknai sebagai anak pertama. Sementara "Raharso" diambil dari nama sang ayah yaitu Tri Aji Raharso.

Diartikan secara lengkap, makna di balik nama anak pertama Tika adalah anak laki-laki pertama yang berhati mulia dan bisa menjadi penerang di keluarga.

3. Attala Mada Raharso

Instagram.com/tika_ramlan

Anak kedua Tika juga berjenis kelamin laki-laki dengan nama "Atalla Mada Raharso". "Atalla" dalam bahasa Arab bermakna karunia dari Allah. Ada juga maknanya dalam bahasa lain, yaitu teguh (Sansekerta) dan muda (Yunani).

Nama tengahnya "Mada" juga punya beberapa makna indah. Dalam bahasa Arab-Islami "Mada" berarti titik tertinggi, sementara di bahasa Jawa dimaknai sebagai kegembiraan. Dan menurut Tika sendiri, "Mada" punya makna pembawa kebahagiaan.

Arti di balik nama lengkap Atalla adalah karunia dari Tuhan yang membawa kebahagiaan.

Baca Juga: Arti Nama Anak Sheila Marcia, Relijius dan Kental Banget Nuansa Eropa

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya