TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Dear Mom, Ini 5 Tips Memilih Pakaian untuk Si Kecil

Harus aman dan nyaman!

ilustrasi pakaian anak dari koleksi Little Palmerhaus (dok. Little Palmerhaus)

Memilih pakaian untuk si kecil bisa dibilang agak tricky. Sebab, jika salah pilih biasanya anak akan merasa gak nyaman dan bisa rewel. Belum lagi jika pakaian yang dikenakan terbuat dari material yang bisa membuat kulit iritasi hingga muncul alergi.

Little Palmerhaus, sebuah perusahaan lokal Indonesia yang berfokus pada produk pakaian hingga perlengkapan bayi dan anak, memberikan tips untuk memilih pakaian yang tepat bagi si kecil. Apa saja itu? Yuk, simak di antaranya berikut ini.

1. Material kualitas tinggi

ilustrasi pakaian anak dari koleksi Little Palmerhaus (dok. Little Palmerhaus)

Si kecil cenderung aktif bergerak sehingga membutuhkan pakaian yang tidak membatasi geraknya, nyaman di kulit, dan menyerap keringat. Selain memiliki daya serap tinggi dan cepat kering, pemilihan material yang lembut dan bebas kimia berbahaya juga penting agar kulit bayi aman.

“Seluruh koleksi pakaian sehari-hari anak di Little Palmerhaus menggunakan material yang premium, bahkan produk handuk dan pakaian kami ada yang menggunakan katun berserat bambu (bamboo cotton) dan juga katun modal,” ujar Shiella Pesik, COO & Founder Little Palmerhaus.

2. Beli sesuai ukuran anak

ilustrasi pakaian anak dari koleksi Little Palmerhaus (dok. Little Palmerhaus)

Selanjutnya, hindari membeli pakaian dengan ukuran yang gak sesuai karena akan membuat anak merasa gak nyaman. Selain itu, kebiasaan membeli pakaian yang kebesaran (agar awet dipakainya) akan membuat kondisi pakaian jadi gak prima.

Hal lain yang patut diperhatikan, pakaian yang kebesaran bisa membuat si kecil menjadi gak leluasa dalam bermain. Tenang, seluruh koleksi di Little Palmerhaus, telah terdapat informasi yang lengkap mulai dari segala ukuran, usia, hingga berat badan.

Baca Juga: 7 DIY Pakaian Daur Ulang dari Pakaian Lama, Praktis Gak Perlu Dijahit

3. Pilih bahan ringan untuk aktivitas seharian

ilustrasi pakaian anak dari koleksi Little Palmerhaus (dok. Little Palmerhaus)

Seperti yang sudah dijelaskan sebelumnya, material dari pakaian yang ingin dibeli juga menjadi bahan pertimbangan yang penting. Pilihlah bahan ringan untuk aktivitas seharian, seperti premium katun atau katun berserat bambu.

"Koleksi baju bayi dan anak yang dirancang khusus dari material premium katun serta katun berserat bambu sehingga sangat cocok digunakan untuk pemakaian sehari-hari," jelasnya.

4. Pilihan desain dan warna yang menarik

ilustrasi pakaian anak dari koleksi Little Palmerhaus (dok. Little Palmerhaus)

Pakaian dengan warna natural menjadi idaman karena mudah dipadu padan. Bahkan, dengan kombinasi beberapa warna sekaligus bisa menjadikan penampilan si kecil jadi lebih trendi.

“Mengajak anak memilih atau memadukan warna sendiri turut membantu anak belajar mengembangkan imajinasi serta kreativitasnya. Selain itu, anak juga akan merasa dihargai karena diberikan keleluasaan untuk berekspresi,” kata Alexander Setiawan, CEO & Founder Little Palmerhaus.

Baca Juga: 5 Tips Menghindari Fast Fashion, Bijak Membeli Pakaian

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya