TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Saat Orangtuamu Bercerai, Sebagai Anak Ini Caramu Menanggapinya

Boleh kecewa, tapi jangan marah-marah ya

imdb.com

Sedih jika orangtua cerai? Wajar jika kamu merasakannya. Gak hanya berpengaruh pada kedua orangtuamu, namun pasti juga berpengaruh pada saudara dan keluarga besarmu. Meski begitu pada akhirnya kamu harus menanggapinya dengan baik. Terus gimana caranya? Berikut ulasannya.

1. Kamu harus memahami perasaanmu. Meski berat, namun kamu harus bisa menenangkan dirimu sendiri

unsplash.com/Ismail Hamzah

Berikan waktu untukmu menyendiri. Bukan masalah jika kamu ingin menangis, asal itu membuatmu lebih lega. Kamu pun bisa pergi sejenak untuk menenangkan pikiran. Kamu bisa mengajak kakak atau adikmu untuk menghibur mereka sekaligus.

2. Cari bantuan anggota keluargamu yang lain jika kamu merasa sulit menahan emosimu. Ajak bicara dari hati ke hati

unsplash.com/Catha Mac An Bheatha

Pada awalnya, berita perceraian ini mungkin menghancurkan perasaanmu. Namun, percayalah bahwa kamu akan bisa melewatinya dan bisa kembali baik-baik saja. Kalau kamu merasa kesulitan untuk menenangkan dirimu sendiri, coba ajak bicara anggota keluargamu yang lain, seperti paman, bibi, kakek, atau nenekmu. Sampaikan apa yang kamu rasakan dan dengarkan pula apa yang mereka rasakan.

Gak menutup kemungkinan juga jika kamu ingin membicarakan hal ini pada orangtuamu. Sampaikan apa yang kamu rasakan. Meskipun menghadapi hal yang berat, mereka juga pasti memikirkan masa depanmu juga.

3. Jangan ragu untuk berkonsultasi pada psikolog jika dirasa emosimu mulai mengganggu aktivitasmu

unsplash.com/Rawpixel

Selain hubungan keluarga yang merenggang, mungkin kamu pun akan mengalami kesulitan finansial nantinya. Saat merasa sangat tertekan dan bingung harus berbuat apa, kamu bisa berkonsultasi dengan psikolog. Gak perlu ragu untuk membicarakan masalahmu pada mereka. Mereka akan menjaga rahasiamu dengan baik.

4. Kamu harus tahu bahwa itu bukan kesalahanmu

unsplash.com/Carlos Arthur

Perceraian adalah masalah orangtuamu. Kamu harus tahu jika itu bukan kesalahanmu. Meskipun berat, pasti mereka berpikir bahwa ini adalah jalan terbaik. Jangan menyalahkan dirimu sendiri. Meski begitu, kamu pun jangan serta-merta menyalahkan orangtuamu. Kamu bisa tanyakan alasannya lewat sudut pandang mereka masing-masing.

5. Keadaan mungkin akan berubah drastis, namun kamu harus bersikap normal

unsplash.com/Warren Wong

Perceraian orangtua pasti mengubah kehidupanmu secara drastis. Kalau masih di bawah umur, kamu akan tinggal bersama salah satu dari keduanya. Salah satunya pasti akan kamu rindukan. Meski begitu, kamu masih bisa kok mengunjunginya. Hanya saja, tidak bisa seatap lagi.

Kamu pun harus bersiap-siap untuk mendapat pertanyaan, komentar, dan pandangan orang lain terhadapmu. Percayalah, jika itu temanmu, dia akan menjaga perasaanmu. Kamu pun berhak lho untuk gak membicarakan hal ini pada siapa pun.

6. Jangan pernah sekalipun menunjukkan bahwa kamu hanya memihak salah satunya saja, meski nyatanya kamu hanya akan tinggal bersama ayah atau ibumu

unsplash.com/Roman Kraft

Hal terpenting sebagai menjadi seorang anak adalah jangan memihak ke salah satu pihak saja. Mungkin kamu akan mendapat alasan dari keduanya. Bisa jadi masing-masing dari keduanya akan berkomentar buruk satu dengan yang lainnya. Meski mungkin kamu menemukan letak kesalahan ada di mana, jangan tunjukan kamu memihak salah seorangnya. Jadilah netral dan penengah bagi mereka. Meski telah berpisah, gak ada salahnya kan kalau rukun. Justru itu lebih baik.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya