Semua anak suka diperhatikan oleh orangtuanya. Bahkan anak bisa cemburu kalau orangtua lebih memperhatikan anak lain. Seperti anak tetangga atau sepupunya. Buat anak, perhatianmu yang tertuju hanya padanya ialah ekspresi kasih sayang terbesar yang mudah dipahami.
Oleh sebab itu, jangan heran apabila dari waktu ke waktu muncul usaha anak menarik perhatian saat bermain, mumpung dirimu sedang di rumah. Meski kamu sudah menyediakan berbagai mainan untuk pengalih perhatian seperti belum cukup baginya. Anak melakukan berbagai cara supaya ia tidak sepenuhnya bermain sendiri. Dia menginginkan keterlibatan serta kepedulianmu baik pada dirinya maupun apa yang dilakukannya. Kalau anak sudah caper begini mending dirimu menemaninya bermain.
