Kepala sudah diletakkan di bantal, lampu sudah mati, badan juga terasa capek. Namun, entah mengapa, mata tetap sulit terpejam dan pikiran malah keluyuran ke mana-mana. Ini bukan sekadar susah tidur biasa, bisa jadi kamu butuh afirmasi agar pikiran lebih tenang dan siap istirahat.
Banyak orang fokus memperbaiki pola tidur dari luar, tapi lupa mengelola suara dalam pikiran sebelum tidur. Padahal, kata-kata yang kamu bisikkan ke diri sendiri bisa jadi kunci untuk membungkam overthinking. Yuk, simak lima afirmasi rahasia yang bisa bantu kamu tidur lebih nyenyak dan lepas dari jeratan insomnia.