ENTP dikenal sebagai orang yang cepat menangkap ide, senang mencoba hal baru, dan suka mengajak orang untuk berdiskusi panjang. Mereka mudah akrab dengan siapa saja, tapi tidak semua orang bisa mengikuti ritme mereka yang dinamis. Karena itu, kecocokan hubungan banyak terlihat dari bagaimana seseorang bisa menyeimbangkan spontanitas ENTP.
Setiap hubungan tentu punya tantangan, namun beberapa tipe MBTI terbukti lebih klik dengan gaya berpikir ENTP. Tipe-tipe ini biasanya nyaman dengan percakapan mendalam dan tidak terganggu dengan karakter ENTP yang bergerak cepat. Berikut lima tipe MBTI yang paling cocok karena pola komunikasi dan cara pandangnya selaras dengan ENTP.
