Dunia kerja sekarang menuntut serba cepat, produktif, dan penuh target. Dalam kondisi seperti ini, banyak orang tanpa sadar jadi terlalu tenggelam dalam pekerjaan sampai lupa istirahat. Menariknya, kecenderungan ini sering kali berkaitan dengan tipe kepribadian, termasuk MBTI.
Beberapa tipe MBTI memang dikenal punya dorongan kuat untuk terus bekerja, mengejar hasil, dan merasa puas saat produktif. Kalau gak diimbangi dengan manajemen waktu dan self care yang baik, kebiasaan ini bisa berubah jadi workaholic. Nah, di artikel ini kamu bakal kenal lima tipe MBTI yang paling rentan mengalami hal tersebut.
