Hari lebaran menjadi momen yang dinanti-nantikan untuk berkumpul bersama keluarga dan kerabat. Suasana penuh kehangatan ini menjadi kesempatan untuk mempererat hubungan serta berbagi kebahagiaan. Namun, bagi sebagian orang, intensitas interaksi sosial yang tinggi dapat menimbulkan kelelahan secara mental dan emosional.
Rangkaian kegiatan seperti mengunjungi banyak rumah, berbincang dengan banyak orang, hingga menjaga etika dalam setiap pertemuan dapat menguras energi. Kondisi ini dikenal sebagai kelelahan sosial, yang jika dibiarkan bisa menyebabkan rasa jenuh dan ketidaknyamanan.
Supaya kamu tidak terbebani, yuk simak ketujuh cara mengatasi kelelahan sosial saat bersilaturahmi di hari lebaran berikut ini. Jangan di-skip!
