5 Manfaat Cut Off Mantan Sepenuhnya, Hidup Lebih Tenang

Hidup baru tanpa ada bayangan mantan terasa lebih melegakan

Bicara tentang putus hubungan, memang ada sebagian orang yang bisa tetap berhubungan baik dan berteman dengan mantannya. Akan tetapi tidak semua orang begitu, yang mana untuk sebagian orang justru lebih baik kalau benar-benar lepas dari mantannya. Alias sebagian orang perlu melakukan cut off mantan sepenuhnya agar hidupnya menjadi lebih baik. 

Bukannya membenci atau gak bisa move on, tapi ada banyak sekali manfaatnya kalau cut off mantan sepenuhnya. Mulai dari hidup yang bakal lebih lega dan tenang tanpa bayangan mantan, membangun diri menjadi lebih positive vibes, hingga lebih nyaman ketika menjalin hubungan baru. Untuk lebih jelasnya tentang apa saja manfaat cut off mantan bisa dilihat pada poin-poin di bawah ini. 

1. Tenang dan bebas menjalani kehidupan baru

5 Manfaat Cut Off Mantan Sepenuhnya, Hidup Lebih Tenangilustrasi teman (pexels.com/Cottonbro Studio)

Manfaat yang pasti dirasakan kalau cut off mantan sepenuhnya ialah kelegaan dalam menjalani hari-harimu setelah putus. Walaupun kadang ada saatnya kamu sedih mengingat hubungan yang kandas, tapi move on akan lebih mudah jika sudah terbiasa bahagia sendiri. Karena lama-kelamaan kamu bakal enjoy menjalani hari tanpa dia, dan efeknya positif banget untuk ketenangan hidupmu. 

2. Enjoy menjalani hubungan baru

5 Manfaat Cut Off Mantan Sepenuhnya, Hidup Lebih Tenangilustrasi pasangan mesra (pexels.com/Denner Trindade)

Gagal pada hubungan sebelumnya bukan berarti tidak ada kesempatan untuk menjalin hubungan baru yang lebih baik. Itulah kenapa kalau kamu cut off mantan secara total, otomatis saat menjalani hubungan baru pun bakal lebih tenang dan nyaman. Tidak ada celah bagi mantan untuk mengganggu hubungan barumu, pasanganmu juga lebih tenang karena kamu tidak berhubungan apa-apa lagi dengan mantan. 

3. Membangun kehidupan dan diri yang positive vibes

5 Manfaat Cut Off Mantan Sepenuhnya, Hidup Lebih Tenangilustrasi kerja (pexels.com/Kindel Media)
dm-player

Percaya atau tidak, tetap menjalin hubungan atau komunikasi dengan mantan bisa menjadi toxic untuk diri sendiri karena membuatmu gak bisa lepas dari keburukan masa lalu. Sehingga cut off bisa jadi cara baik untuk bisa berubah menjadi pribadi yang positive vibes. Supaya hidupmu juga ikut berubah menjadi lebih positif dan dikelilingi hal baik. 

Baca Juga: 5 Alasan Mantan Masih Menghubungimu Meski Punya Pacar Baru

4. Baik buruknya masa lalu gak mempengaruhi hidupmu saat ini dan ke depannya

5 Manfaat Cut Off Mantan Sepenuhnya, Hidup Lebih Tenangilustrasi wanita karier (pexels.com/Andrea Piacquadio)

Percaya atau tidak, tetap terkoneksi dengan masa lalu dapat menghambat dan mempengaruhi hidupmu saat ini. Sehingga akan lebih baik untuk cut off hal di masa lalu, salah satunya mantan, supaya baik buruknya masa lalu bersamanya tidak berdampak pada kehidupanmu saat ini dan ke depannya. Dengan kata lain kamu benar-benar lepas dan meninggalkan mantan di masa lalu untuk menyongsong kehidupan masa depan yang lebih baik dan positif. 

5. Meningkatkan kepercayaan diri dan harga diri setelah putus

5 Manfaat Cut Off Mantan Sepenuhnya, Hidup Lebih Tenangilustrasi pria kerja (pexels.com/Edmond Dantes)

Gagalnya sebuah hubungan bisa berpengaruh pada tingkat kepercayaan diri dan harga diri yang menurun. Dalam hal ini melakukan cut off pada mantan dapat meningkatkan harga dirimu sendiri, bahwa setelah putus kamu tetap bisa menjalani hidup dengan baik tanpa dia. Karena ketergantungan pada mantan itu bahaya, apalagi kalau terlalu sedih saat putus sampai sulit untuk move on, bisa-bisa malah menurunkan harga diri dengan mohon minta balikan. 

Intinya, kalau mau hidupmu lebih baik setelah putus maka cut off mantan bisa jadi salah satu caranya. Sebab manfaat cut off mantan bisa membuatmu lebih lega, damai, serta bebas berbahagia dalam menjalani lembar kehidupan baru. Tenang, kamu bakal baik-baik saja dan lebih bahagia, kok.

Baca Juga: 5 Kriteria Pacar Baru buat Pelampiasan Dendam ke Mantan, Gak Baik!

afifah hanim Photo Verified Writer afifah hanim

Follow me on instagram: @afifahhanim_lm

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Debby Utomo

Berita Terkini Lainnya