Semakin digulir, semakin penasaran. Pernah gak kamu merasa demikian? Pernah gak kamu merasa ketagihan dengan membaca informasi negatif di internet? Entah itu berita, ujaran kebencian, dan lainnya.
Jika pernah, hal ini menandakan kamu mengalami doomscrolling. Secara umum, doomscrolling merupakan sebuah fenomena yang menggambarkan perilaku seseorang menelusuri informasi negatif secara kompulsif di internet, termasuk media sosial.
Beberapa tahun terakhir, fenomena ini memang cukup banyak terjadi di kalangan masyarakat kita. Lantas, kenapa sih doomscrolling bisa terjadi? Berikut alasannya!