TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Manfaat Baca Buku Self Improvement, Menajamkan Intuisi dan Mindset

Cara berpikirmu berkembang jadi lebih dewasa dan matang

ilustrasi baca buku (pexels.com/Andrea Piacquadio)

Salah satu hobi yang sangat bermanfaat untuk hidup ialah membaca, dimana kamu mendapat banyak pelajaran dan wawasan dari membaca buku. Semua genre buku punya manfaat jika dibaca, termasuk juga buku self improvement yang dapat membantumu mengembangkan diri. 

Mulai dari memperluas pemahamanmu terhadap hal-hal dalam hidup, menajamkan intuisi, hingga semakin dewasa dan matangnya kamu dalam menjalani hidup. Untuk lebih jelasnya tentang manfaat membaca buku self improvement dapat disimak dalam pembahasan di bawah ini. 

1. Meluaskan cara pandangmu terhadap hal-hal dalam hidup

ilustrasi bahagia (pexels.com/Andrea Piacquadio)

Jika cara pandangmu terhadap dunia selama ini sempit dan sering kali stres, maka cobalah untuk membaca buku self improvement. Karena cara pandangmu terhadap dunia akan otomatis berubah dengan banyaknya ragam pembahasan di dalam buku pengembangan diri. 

Mulai dari tentang diri sendiri, hubungan sosial, dunia kerja, hingga hal-hal sederhana di sekitar kita. Melalui buku self improvement kamu akan menyadari betapa berartinya hidup ini, bahkan menyadari hal-hal kecil yang sebenarnya berharga dan patut disyukuri. 

Baca Juga: 6 Rekomendasi Buku Self-Improvement, Value Tak Lekang oleh Waktu

2. Menajamkan intuisimu pada hal yang terjadi di sekitar

ilustrasi menatap (pexels.com/Tim Gouw)

Dengan memandang dunia dan hidup ini dengan lebih luas, maka dengan sendirinya intuisimu pun akan menajam ketika membaca buku pengembangan diri. Dimana kamu akan lebih peka pada apa yang terjadi di sekitar dan orang-orang sekelilingmu. 

Kamu waspada terhadap mereka yang modus dan toxic, lebih peka pada baik buruknya situasi di sekitar, pokoknya intuisimu jadi tajam banget. Karena di dalam buku pengembangan diri kamu belajar untuk lebih peka dan hati-hati dalam hidup. 

3. Mindset-mu menjadi lebih dewasa dan matang

ilustrasi pria kerja (pexels.com/Edmond Dantes)

Pengaruh positif yang sangat baik untuk dirimu kalau membaca buku self improvement ialah sadar atau tidak, mindset-mu jadi lebih dewasa dan matang. Dimana kamu belajar untuk lebih mengenali diri sendiri dan memandang hidup dengan lebih dalam. 

Itulah kenapa pola pikir sangat dipengaruhi oleh apa yang kita baca dan pelajari. Kamu yang dulunya mungkin pesimis dan menyepelekan diri sendiri, setelah baca buku self improvement jadi lebih optimis dan percaya diri. Perlahan-lahan apa yang kamu baca membentuk mindset-mu. 

4. Membuatmu jadi lebih bijak dalam menjalani hidup

ilustrasi teman (pexels.com/William Fortunato)

Kalau mindset sudah terbentuk dengan baik maka caramu menjalani hidup juga akan lebih baik dari sebelumnya. Karena percaya atau tidak, apa yang kita lakukan sangat dipengaruhi oleh apa yang ada di pikiran kita. 

Sehingga kamu yang dulunya mungkin suka malas-malasan, menyepelekan hidup, bergaul dengan orang-orang toxic, hingga tidak kompeten dalam bekerja. Bisa jadi lebih serius menjalani hal-hal penting dalam hidup, membangun finansial dan menjadi pribadi yang lebih bertanggung jawab, dan semua itu karena kamu membaca buku self improvement

Baca Juga: 5 Buku Self-Development yang Harus Kamu Baca Sebelum 2022 Berakhir

Verified Writer

afifah hanim

Follow me on instagram: @afifahhanim_lm

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya