TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Ternyata Ini Cara untuk Jadikan Kamu Pribadi yang Tepat Waktu!

Awal tahun, saat tepat untuk berubah jadi lebih positif

pexels.com/rawpixel

Awal tahun adalah saat yang tepat untuk menjadi pribadi yang tepat waktu! Seseorang yang tepat waktu tentu akan lebih dihargai oleh banyak orang. Kamu akan menjadi lebih terorganisir dengan kehidupan sehari-harimu.

Banyak orang bertanya-tanya apa yang harus dilakukan untuk benar-benar melakukan hal itu. Padahal cukup mudah untuk dipraktikkan. Pahami prinsipnya dan lakukan hal-hal berikut. 

1. Tak apa jika harus menunggu sejenak

pexels.com/The Lazy Artist Gallery

Rahasia orang tepat waktu adalah mereka menghabiskan banyak waktu menunggu, apakah itu membaca di mobil atau bermain game sejenak di ponsel mereka. Mereka lebih memilih untuk melakukan sesuatu yang sedikit menyenangkan dan menunggu sejenak daripada panik karena terlambat.

Baca Juga: 5 Hal Ini Pasti Dilakukan Mereka yang Berprinsip Tepat Waktu di Indonesia

2. Selalu melihat jam ketika sedang bersiap-siap

trekksoft.com

Ini adalah hal penting, jadi kamu benar-benar tidak lupa waktu dan terlambat. Kamu juga bisa menghidupkan timer untuk membatasi persiapanmu. Jangan lupakan juga untuk menyetel alarm berkali-kali untuk memastikan kamu tidak kelewatan waktu untuk bersiap-siap.

3. Cari tahu apa yang membuatmu terlambat

pexels.com/STANLEY NGUMA

Ada begitu banyak hal yang bisa membuatmu terlambat. Misalnya kamu harus mengisi bensin ketika dalam perjalanan atau tiba-tiba sesuatu tertinggal di rumahmu. Kamu harus benar-benar memperhatikan seluruh proses pertemuanmu. Pastikan kamu merencanakan secara realistis dan ketahui keadaan di lingkunganmu dan di lokasi tujuan.

4. Tentukan berapa lama waktumu untuk bersiap-siap

hb-themes.com

Pertimbangkan waktu berapa lama yang dibutuhkan untuk berpakaian, merias wajah, hingga bersiap-siap di dalam mobil untuk berangkat. Perencanaan memang penting di bagian ini. Kamu perlu tahu bahwa semua hal kecil yang biasanya disepelekan ternyata dapat berakibat pada keterlambatan.

Baca Juga: 10 Bandara Paling Tepat Waktu di Dunia, Indonesia Posisi Berapa Ya?

Writer

Afina Aulia

Member IDN Times Community ini masih malu-malu menulis tentang dirinya

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya