TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Sering Merasa Hampa? Ini Alasan Kenapa Kamu Perlu Sahabat

#Goodlife Jangan terus-menerus sendiri

instagram.com/maddelagarza

Sering kali kamu merasa sendiri dalam menjalani hidup. Kamu begitu kalut dan tidak tahu ke arah mana harus melangkah. Well, mungkin itu hanya pemikiranmu saja. Mungkin karena kamu terbiasa terjebak dalam kesendirian dan berpikir bahwa tidak ada orang lain di sisimu. 

Well, di titik inilah kamu perlu teman yang kemudian jadi sahabat. Sebab dengan memiliki sahabat kamu akan merasakan hal-hal berikut ini:

1. Bahunya selalu tersulap tempat bersandar yang nyaman

pexels/Bryllupsfotograf Forevigt

Sahabat biasanya akan menangis bersamamu saat kamu bersedih. Tapi bisa jadi ada sahabat yang tak punya air mata untukmu. Dia hanya punya bahu untukmu bersandar atau punya tangan yang akan menghapus air matamu dan membantumu bangkit.

JIka dia saja percaya bahwa kamu bisa melewati masa sulit, lalu kenapa kamu tidak?

Baca Juga: Sahabatmu Punya Masalah? Nih 6 Tips Agar Kamu Bisa Jadi Problem Solver

2. Jika kamu tanya di mana rumah, maka sahabat adalah tempat kamu pulang

pexels/Helena Lopes

Kamu bisa pergi ke mana pun dan dengan siapa pun. Kamu bisa menghabiskan banyak waktu untuk sekadar menambah pengalaman atau teman. Kamu bahkan bisa berganti kekasih sesuka hatimu. Namun, saat kamu lelah terhadap semuanya, maka kamu bisa pulang.

Ya, sahabat adalah rumah yang dalam kiasan memiliki arti bahwa dia akan selalu ada untuk menyambutmu kapan saja.

3. Kamu bisa menjadi dirimu sendiri saat bersamanya

pexels/elevate

Apa kamu harus terus berpura-pura bahagia? Atau kamu harus terus berpura-pura kuat? Apalagi kamu harus berpura-pura tampil baik. Ah, itu pasti melelahkan untukmu.

Kamu aneh, dia tahu itu. kamu cengeng dan rapuh, dia juga tahu. Jadi tidak ada alasan untuk kamu berpura-pura di hadapannya. Sahabat selalu bisa membuat kamu tampil apa adanya dan menerima kekuranganmu meski tahu betapa jeleknya sifat atau kebiasaanmu itu!

Baca Juga: 5 Kutipan Bijak dari Sahabat Nabi Ini Jadikan Hidup lebih Bermakna

Verified Writer

Lily Rosella

Penulis kumcer "Iblis Pembisik" (2019)

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya