TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

6 Manfaat Percaya Diri Dibangun Sejak Balita, Anak Jadi Pemberani!

Percaya diri adalah modal utama meraih sukses

pexels.com/@samerdaboul

Setiap orang tua menginginkan anaknya tampil penuh empati, percaya diri, dan unggul pada setiap bidang yang digelutinya. Maka percaya diri perlu dibangun sejak balita.

Dilansir dari buku Your Kids are listening: Nine messages They Need to Haer from You, yang ditulis oleh Jim Taylor, salah satu cara orang tua membangun kepercayaan diri pada anak adalah dengan mendidiknya agar menguasai keterampilan dasar kehidupan yang memancing kemandirian.

Berikut enam manfaat membangun rasa percaya diri pada anak sejak balita.

1. Berani mencoba hal baru

pexels.com/@min An

Anak yang memiliki rasa percaya diri selalu berani dalam melakukan hal baru, seperti dikutip dari jurnal National Science Foundation yang ditulis oleh tim peneliti dari Princeton.

Dengan bekal percaya diri tersebut anak akan melakukan segala sesuatu dengan maksimal dan bangga akan upaya yang telah dihasilkan. Jika apa yang dilakukan berhasil maka akan semakin menambah rasa percaya dirinya.

Baca Juga: 5 Peribahasa yang Bantu Kamu Sadar Pentingnya Percaya Diri

2. Tidak takut menghadapi kegagalan

pexels.com/@ahshea1-media

Tidak takut dalam menghadapi kegagalan merupakan modal bagi anak untuk meningkatkan diri. Hal ini terdapat pada Anak yang mempunyai kepercayaan diri, ia tidak takut dalam menghadapi kegagalan karena saat mengalami kegagalan ia akan mencoba lagi hingga berhasil. Selain itu, dengan mencoba berkali-kali akan membuat anak menjadi lebih terampil.

3. Sehat secara fisik dan mental

pexels.com/@samfotograffo

Anak yang memiliki percaya diri akan sehat secara mental dan fisik karena anak ini jarang memiliki kekhawatiran yang berlebih. Meskipun anak juga sering mengalami stres pada saat bermain tetapi dengan percaya diri anak ini akan cepat menguasai dirinya.

4. Yakin akan pilihannya

pexels.com/@giftpundits.com

Sifat Plin-plan tidak akan ditemui pada anak yang mempunyai percaya diri. Jika telah menentukan pilihan ia akan fokus memperjuangkan hal tersebut hingga tercapai tujuannya.

5. Menghilangkan rasa takut

pexels.com/@victoria-borodinova

Rasa takut adalah salah satu penghalang saat ingin mengembangkan diri. Hal ini sangat merugikan perkembangan anak. Maka tanamkan rasa percaya diri pada anak agar berani mencoba hal baru hingga hilang rasa takutnya.

Baca Juga: 7 Tipe Orang Toksik yang Bisa Meruntuhkan Rasa Percaya Dirimu

Verified Writer

A Nitha Nahfiah

ibu rumah tangga, dengan tiga putri, sarjana teknik sipil, berkarya dan memberi manfaat untuk banyak orang

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya