TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

10 Makanan yang Gak Boleh Dikonsumsi Kucing, Sudah Tahu? 

Jangan sembarangan memberi makan kucing

ilustrasi kucing sedang minum (pexels.com/Angelina Zhang)

Kucing salah satu hewan peliharaan yang banyak dijadikan teman bagi manusia. Tak seperti hewan lain, kucing biasanya mudah menerima makanan atau minuman yang diberikan kepadanya.

Namun, ada beberapa makanan dan minuman yang lazimnya sering kita konsumsi, tapi gak boleh diberikan pada kucing. Dilansir laman Preventive Pet, berikut beberapa makanan dan minuman yang gak boleh dikonsumsi kucing.

1. Buah anggur gak boleh dikonsumsi kucing. Dikhawatirkan bisa menyebabkan penyakit gagal ginjal pada kucing, lho!

buah anggur (pexels.com/Kai-Chieh Chan)

2. Meski banyak disukai manusia, tapi ternyata memberi beberapa produk olahan susu sapi kepada kucing berisiko menyebabkan diare

ilustrasi produk olahan susu (nutrition.org)

3. Siapa yang gak suka dengan cokelat? Meski digemari, hindari memberikan cokelat pada kucing karena bisa mengakibatkan gagal jantung

coklat (pexels.com/Vie Studio)

4. Kucing dapat menderita kelebihan vitamin A apabila kamu nekat memberinya hati. Jangan sesekali dikasih, ya!

hati sapi (doctorkiltz.com)

Baca Juga: Hati-hati, 6 Makanan Manusia Ini Jadi Racun untuk Kucing

5. Kalau gak ingin kucing kamu kejang-kejang, jangan pernah memberikan kopi atau minuman berkafein lainnya, deh. Bahaya banget!

kopi (pexels.com/Rodolfo Quirós)

6. Ikan tuna, teri, hingga sarden mentah sebaiknya gak diberikan kepada kucing. Kandungannya bisa mengganggu kesehatan kucing

daging ikan tuna (pexels.com/makafood)

7. Saat membuat roti atau donat, jangan memberikan adonan pada kucing meski secuil. Kandungan karbon dioksida bikin kucing sakit

ilustrasi adonan roti (pexels.com/Vaibhav Jadhav)

8. Kandungan avidin pada putih telur dapat menghalangi penyerapan vitamin B untuk kucing. Oleh karena itu, jangan berikan telur mentah, ya!

telur mentah (pexels.com/Klaus Nielsen)

9. Kucing kesayanganmu bisa terkena diare, koma, bahkan mati seketika apabila nekat mencoba memberikan minuman beralkohol kepadanya

ilustrasi minuman beralkohol (pexels.com/Isabella Mendes)

10. Kandungan tiosulfat yang ada pada bawang putih dan bawang bombay terbukti dapat menyebabkan masalah serius pada kucing, lho

bawang putih dan bawang bombay (pexels.com/Karolina Grabowska)

Baca Juga: 10 Potret Kocak Kucing Barbar yang Bikin Pemiliknya Pusing! 

Verified Writer

Annisa Nur Fitriani

Don't sleep on me

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya