TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Cara Dapat Uang meski di Rumah Saja, Ada yang Jadi Passive Income

Kamu tetap dapat penghasilan, meski di rumah saja

ilustrasi wanita kaya (unsplash.com/Sharon McCutcheon)

Semakin majunya perkembangan zaman, makin bervariasi pula pekerjaan yang dapat kamu lakukan. Saat ini, cukup banyak jenis pekerjaan yang bisa kamu pilih sesuai minat dan kemampuan kamu. Tak sedikit orang yang menjadikan hobinya menjadi pekerjaannya.

Kalau dipikir-pikir, pasti enak kalau pendapatanmu tetap mengalir, meski berada di rumah saja. Perlu diingat, tidak semata-mata kamu bisa mendapatkan uang, tanpa melakukan apa-apa. Kamu bisa melakukan lima hal ini untuk mendapatkan uang, meski hanya berada di rumah saja.

1. Juragan kontrakan

ilustrasi survei rumah (pexels.com/RODNAE Productions)

Pemilik kontrakan atau biasa disebut juragan kontrakan merupakan salah satu pekerjaan yang jadi idaman. Sebab, cukup rabahan saja, kamu bisa mendapatkan uang.

Meski begitu, menjadi juragan kontrakan memerlukan modal yang besar pula. Risiko ditinggal kabur penghuni kontrakan juga besar, lho.

Menjadi juragan kontrakan cocok buat kamu yang ingin jadi bos, tanpa ribet. Untuk mewujudkannya, kamu perlu memiliki lahan serta modal yang besar. Ketika kamu berhasil menjadi juragan kontrakan, kamu bisa menghasilkan uang sambil rebahan.

Baca Juga: 5 Kerugian saat Hobimu Justru Dapat Porsi Lebih daripada Pekerjaan

2. Membuat konten di YouTube

ilustrasi konten kreator (unsplash.com/AQVIEWS)

Menjadi seorang youtuber terkenal menjadi profesi yang diidamkan oleh orang-orang di masa kini. Membuat konten video sambil menuangkan kreativitas pun menjadi salah satu daya tarik menjadi youtuber.

Menjadi youtuber terkenal bukanlah hal yang sulit, kalau kamu terus konsisten dan memiliki keunikan dari creator content yang lain. Namun, kamu harus memenuhi beberapa persyaratan agar bisa menghasilkan uang dari channel YouTube milikmu.

Ketika sudah berhasil membangun channel YouTube yang besar, kamu dapat menghasilkan uang dari video-video yang telah diunggahSemakin banyak penonton, makin besar pula pendapatanmu.

3. Membuat produk digital

ilustrasi digital designer (pexels.com/George Milton)

Era digital membawa dampak baik bagi para kreator digital. Sebuah karya yang telah dibuat oleh kreator dapat dijadikan uang melalui platform tertentu. Contohnya, kamu bisa membuat video lalu menjualnya melalui situs khusus untuk mendapatkan uang.

Pendapat dari menjual produk digital beragam. Enaknya lagi, karyamu yang digunakan banyak orang akan menjadi uang, karena royalti atas produk yang dihasilkan. Supaya produk digital laris, kamu harus membuat produk dengan sebaik mungkin dengan ciri khas tersendiri. Kamu bisa mendapatkan uang sambil rebahan, ketika royalti atas produkmu tetap mengalir.

4. Investasi

ilustrasi investasi saham (unsplash.com/Jason Briscoe)

Investasi menjadi cara sebagian orang untuk mendapatkan keuntungan dari modal yang dia tanam. Berinvestasi tidaklah sesederhana kedengarannya. Membutuhkan pengetahuan dan analisis yang tajam agar modal yang diinvestasikan tidak rugi.

Saat ini, sudah cukup banyak orang yang mulai mengenal investasi. Bahkan terdapat beberapa aplikasi yang menyediakan investasi dengan murah dan cepat. Bagi kamu yang ingin mendapatkan penghasilan meski sedang rebahan, berinvestasi menjadi cara yang menarik untuk kamu lakukan.

Baca Juga: 5 Pro Kontra Melamar Pekerjaan Secara Online, Harus Hati-hati!

Verified Writer

Athallah Hanan Adhasubhi

Member IDN Times Community ini masih malu-malu menulis tentang dirinya

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya