TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Bukan Tentang Uang atau Tampang, Ini 11 Hal yang Bikin Orang-orang Mengagumimu

Percaya gak, berhenti berpura-pura bikin kamu dikagumi orang

maudyayunda.com

Dikagumi teman-teman atau keluarga adalah hal paling didambakan setiap orang. Tapi tahukah kamu, dikagumi orang bukan berarti harus jadi kaya raya dan terkenal. Ada hal-hal sederhana yang bikin orang iri sama kamu. Apa saja? Berikut cara agar kita pantas untuk dikagumi tanpa dibuat-buat. Cek tips berikut agar kamu tau apa yang perlu kamu lakukan.

1. Berhenti berpura-pura.

cabincrewafterwork.com

Dengan berhenti berpura-pura dan mulai menjadi diri sendiri apa adanya, hal itu akan lebih baik. Orang yang banyak berpura-pura dan dikagumi perlu sadar bahwa apa yang dikagumi orang lain di dirinya hanya dibuat-buat saja. Jadi, lebih baik dikagumi karena hal itu benar-benar dirimu.

2. Perhatikan dirimu seperti memperhatikan yang lain.

aandoegfirin.blogspot.co.id

Ketika kamu mengagumi seseorang apakah kamu pernah menengoknya pada dirimu? Ini hal penting yang harus kamu tahu. Saat kamu mengagumi dan memuji seseorang, kamu juga perlu menengok ke dalam dirimu dan memberi semangat untuk lebih maju dan hebat seperti orang yang kamu kagumi itu.

3. Cobalah untuk menjadi orang yang menyenangkan.

iansymmonds.org

Siapa yang tidak suka dengan orang yang menyenangkan. Semua orang senang dengan sosok yang periang, humoris, dan ramah. Cobalah untuk melatih dirimu menjadi orang yang ramah terhadap orang-orang di sekitar. Jangan pernah takut untuk memberi pujian dengan tulus karena hal itu dapat membuat orang senang.

Baca juga: Ternyata...Cewek Kayak Gini Nih yang Selalu Jadi Idamannya Cowok-Cowok Indonesia!

4. Latihlah dirimu untuk lebih percaya diri.

instagram.com/ralineshah

Menjadi orang yang percaya diri adalah kunci dalam hidup. Dengan rasa percaya diri yang penuh kamu akan selalu berani untuk melangkah. Kamu juga tidak akan merasa tidak mampu melakukan sesuatu karena kamu yakin bahwa kamu bisa melakukan hal-hal baru.

5. Kamu harus punya prinsip. Dan peganglah prinsipmu dengan kuat.

pexels.com

Orang yang mempunyai prinsip kuat biasanya mempunyai hidup yang stabil dan menjadi orang hebat. Dengan memegang teguh prinsipmu, kamu akan disukai orang-orang karena kamu dapat dipercaya dan melakukan hal-hal yang mudah mereka pahami.

6. Jangan terlalu khawatir dengan pikiran orang lain. Fokuslah pada hal-hal yang membangun.

anastasiais.com

Kadang komentar miring dari orang luar memang membuat kamu patah semangat. Jika kamu ingin menjadi orang hebat dan maju, kamu harus percaya pada dirimu dan tunjukkan pada orang-orang di sekitarmu bahwa kamu tidak seperti yang mereka pikirkan.

7. Hiduplah dengan semangat dan berani.

scoopon.com.au

Sifat yang bersemangat memberi kesan yang menyenangkan pada orang-orang di sekitar. Sebaiknya pupuklah sifat ini dalam dirimu dan juga beranilah untuk melakukan hal-hal baru yang positif. Kamu harus memikirkan hal-hal baru yang dapat kamu coba dan tunjukkan pada orang lain bahwa kamu dapat memberi inspirasi pada mereka.

8. Berhenti menyenangkan orang lain tanpa memikirkan dirimu sendiri.

orjas.no

Menyenangkan orang-orang di sekitar itu hal yang baik. Tetapi harus dicatat ya.. sebelum menyenangkan orang lain, kita juga harus memikirkan apa yang telah kita berikan untuk diri kita agar merasa senang. Hal ini agar kamu tetap menjadi orang yang benar-benar menyenangkan tanpa dibuat-buat.

9. Jangan hanya bermimpi tetapi buatlah mimpimu jadi nyata.

dealtoday.vn

Mimpi itu sangat penting untuk dimiliki, oleh karena itu kita harus punya mimpi. Tetapi ini lho yang harus dicatat: Bermimpi boleh tetapi harus ingat untuk terus berusaha agar membuat mimpi-mimpimu menjadi nyata. Orang yang dapat meraih mimpinya dapat menginspirasi orang lain di sekitar.

10. Jadilah orang yang sederhana.

pinterest.com

Meskipun banyak yang mengagumi orang dengan kehidupan mewah tetapi itu hal yang tidak mudah. Sebaiknya jadilah apa adanya dan menjadi sosok sederhana tetapi mempunyai semangat untuk menginspirasi orang lain. Selain itu jika kamu bermewah-mewahan, hal itu juga hanya akan membuat capek karena orang-orang tidak akan pernah puas.

Baca juga: Cantik dan Tangguh: Ini 7 Bukti Kenapa Nadine Chandrawinata Layak Jadi Panutan!

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya