TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Ambil Waktu Refleksi Diri, Inilah 6 Manfaat Penting ‘Me Time’ 

Me time juga bermanfaat, lho

pexels.com/Andrea Piacquaido

Kesibukan sekolah atau pekerjaan boleh mengambil sebagian besar waktu kita, tetapi ingatlah untuk meluangkan waktu bagi diri sendiri. Menghabiskan waktu dengan diri sendiri tidak kalah pentingnya dengan sosialisasi, lho!

Hanya bedanya, bila sosialisasi kamu belajar untuk mengenal teman-temanmu lebih dekat, 'me time' bertujuan untuk mengenal dirimu lebih dalam. Yuk, kenali enam manfaat me time;

1. Kamu dapat mengenal dirimu lebih dekat 

pexels.com/Jonathan Andrew

Kita selalu merasa bahwa kita adalah orang yang paling mengenal diri kita sendiri. Apakah itu benar? Apakah kamu adalah satu-satunya orang yang mengenal dirimu paling baik? Well, bisa jadi tidak. Bisa jadi selama ini kamu hanya berasumsi bahwa kamu mengenal dirimu sendiri, tetapi tidak benar-benar tahu apa yang kamu inginkan dalam hidup, apa goal-mu untuk masa depan, siapakah sosok dirimu sebenarnya.

Kenali dirimu sendiri lebih dulu, agar kamu bisa mengenal orang lain dengan baik.

2. Menjadi lebih mandiri 

Pexels.com/Andrea Piacquaido

Tahukah kamu, bahwa terus-terusan bergantung pada orang hanya akan membuat kita semakin menderita? Mengharapkan manusia saat kamu sedang sedih dan terluka tidak akan membantu banyak. Bahkan orang terdekatmu sekalipun tidak akan selalu bisa berada di sisimu dua puluh empat jam dan membantumu dalam tiap masalah.

Dengan mengambil waktu menyendiri, kamu akan belajar untuk berdamai dengan diri sendiri, melepas segala beban, dan belajar bersikap positif dalam segala situasi.

Baca Juga: Lebih Bahagia & Baik Bagi Mental, Ini 5 Manfaat Penting dari Me Time

3. Membuatmu merasa lebih bebas dalam berkomunikasi atau bergaul dengan orang 

unsplash.com/Mimi Thian

Dengan mengenal diri sendiri, kamu akan merasa lebih nyaman dalam berekspresi. Mungkin ini terdengar klise, tetapi coba renungkan, apa kamu benar-benar nyaman menjadi dirimu sendiri di depan teman-temanmu? Well, hanya kamu sendiri yang tahu jawabannya.

4. Kamu punya waktu untuk merefleksikan diri 

Pexels/Liam Anderson

Menghabiskan waktu dengan diri sendiri berarti kamu memiliki waktu untuk merefleksikan diri.  Gunakan kesempatan ini untuk membenahi diri lebih baik. Sikap apa saja yang harus diubah, mimpi dan pencapaian yang ingin dicapai, hobi dan kesenangan yang akan kamu tapaki lebih jauh—semua informasi penting itu hanya akan kamu dapatkan dengan menggali kepribadianmu lebih dalam.

5. Kamu dapat mengetahui kelebihan dan kelemahanmu dengan lebih baik 

Pexels/bruce mars

Tidak ada manusia yang sempurna. Namun ketidak sempurnaan inilah yang menjadi kesempatan bagi kita untuk terus mengembangkan potensi diri, untuk terus berlatih demi menghasilkan yang terbaik. Analisislah apa yang menjadi kelemahanmu, kenali juga bakat dan potensimu. Dengan demikian, kamu akan tahu hak-hal apa saja yang menjadi kesempatan dan ancamanmu kelak.

Baca Juga: Girls, Ini 6 Langkah Bijak Saat Cowok Nikmati Waktu Me Time-nya

Verified Writer

Caroline Graciela Harmanto

sedang mengetik ...

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya