TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Nikmati Hidupmu, Ini 5 Cara Cerdas Berhenti Jadi "People Pleaser"

Kita hidup bukan untuk orang lain

unsplash/Toa Heftiba

Sudah sewajarnya, sebagai manusia kita cenderung ingin membahagiakan orang lain. Melakukan apapun untuk orang lain terutama orang yang kita sayang pastilah bukan hal yang terlarang. Namun, banyak orang yang tanpa sadar membiarkan dirinya menjadi people pleaser hanya karena sangat ingin membuat orang lain bahagia.

Yang bahaya dari menjadi seorang people pleaser adalah munculnya keinginan orang lain untuk memanfaatkan hal tersebut. Gak suka kalau kamu sampai dimanfaatkan oleh pihak yang gak bertanggung jawab? Makanya, yuk terapkan 5 hal ini dalam hidupmu biar gak lagi menjadi seorang people pleaser.

1. Jadilah lebih tegas kepada diri sendiri dan orang lain

unsplash/Warren Wong

Salah satu yang menyebabkan kamu gampang dianggap sebagai people pleaser adalah karena sifatmu yang kurang tegas. Sifat ini membuat kamu gampang diremehkan orang lain dan membuat siapapun merasa bisa memanfaatkan kamu, lho. Gak mau kan kalau hal ini terus berlanjut? Yuk biasakan bersikap tegas.

2. Berani menolak untuk permintaan yang dirasa merugikan dirimu sendiri

unsplash/Aziz Acharki

Ketidakberanian untuk mengatakan tidak juga menjadi penyebab predikat people pleaser melekat didirimu. Terutama untuk permintaan yang kamu rasa akan memiliki dampak negatif seperti merugikan dirimu dan menguntungkan orang lain, kamu perlu banget nih belajar menolak hal-hal seperti ini. Boleh secara baik-baik atau dengan sikap tegas.

Baca Juga: 7 Ilmu Psikologi Sederhana untuk Diterapkan di Kehidupan Sehari-Hari

3. Tanamkan dalam dirimu bahwa kamu bukan hidup untuk orang lain

unsplash/Mikail Duran

Mindset yang kamu miliki juga perlu diatur ulang agar gak mudah menjadikan dirimu sendiri sebagai alat pembahagia orang lain. Kamu perlu memiliki kesadaran bahwa kamu bukan hidup untuk orang lain. Carilah kebahagiaanmu sendiri tanpa mengedepankan kepentingan siapa-siapa. Hidup yang cuma sekali ini wajib banget dimanfaatkan dengan baik lho, guys.

4. Kebahagiaan mu juga merupakan hal yang penting

unsplash/Aziz Acharki

Sekali lagi, perlu banget kamu ingat bahwa kebahagiaan itu bukan dicari, tapi harusnya bisa kamu ciptakan sendiri. Jika selalu menggantungkan kebahagiaan dengan membahagiakan orang lain, kapan kamu akan mengerti tentang makna bahagia itu? Karena sebenarnya semua itu datang dari dalam dirimu.

Baca Juga: 5 Masalah Kehidupan Ini Terpecahkan Berkat Perkembangan Teknologi

Verified Writer

Desy Damayanti

Black is the new pink ❣️ ig: desy_damay

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya