TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

25 Ucapan Selamat Sahur Lucu, Jalani Puasa Jadi Semangat

Cocok juga dibagikan ke teman atau kerabat dekat nih

ilustrasi makan sahur (pexels.com/Michael Burrows)

Sahur merupakan kegiatan makan dan minum yang dilakukan pada dini hari sebelum menunaikan ibadah puasa. Meskipun sahur hukumnya sunah bagi umat Islam yang hendak berpuasa, namun aktivitas ini sangat dianjurkan mengingat terdapat banyak keberkahan yang ada di dalamnya.

Dikutip NU Online, seseorang yang makan sahur, berarti ia telah melaksanakan anjuran dari Rasulullah SAW. Hal ini sebagaimana tertera dalam hadis berikut:

“Diriwayatkan dari Anas ra, Rasulullah SAW bersabda, “Sahurlah kalian karena sesungguhnya dalam sahur itu mengandung keberkahan.” (HR. Syaikhani).

Manfaat sahur tidak hanya mendapat pahala, tetapi juga membuatmu lebih kuat selama menjalani ibadah puasa sampai petang tiba. Nah, biar gak ngantuk dan makin semangat berpuasa, kamu bisa banget membagikan beberapa ucapan selamat sahur lucu kepada teman-teman atau kerabat dekat. Dilansirberbagai sumber, yuk simak 25 ucapan selamat sahur lucu di bawah ini!

1. Ucapan selamat sahur lucu yang bermakna

ilustrasi menyiapkan hidangan untuk sahur (pexels.com/Monstera Production)
  • “Berpuasa melepas dosa. Menahan nafsu, menahan goda. Makan sahur janganlah lupa sebelum imsak tiba menyapa.”
  • “Meskipun lauknya sederhana, tapi tetap nikmat yang terasa karena ada aroma doa. Selamat makan sahur untuk yang menjalankan puasa!”
  • “Dalam hidup banyak bersyukur, mendapat rezeki tak terkira. Jangan lupa untuk sahur biar puasa kuat sampai berbuka.”
  • “Janganlah engkau tidur sehabis sahur karena akan membuat hatimu menjadi keras. Selamat sahur!”
  • “Makan sahur gak harus mewah, yang penting mendapat berkah. Selamat makan sahur!”

2. Ucapan selamat sahur lucu yang bikin semangat

ilustrasi sahur bersama keluarga (pexels.com/cottonbro studio)
  • “Tok tok tok. Permisi! Bukan mau numpang makan, hanya mau mengingatkan waktunya makan sahur. Jangan lupa baca doa, ya!”
  • “Pergi ke pasar naik sepeda, di pasar membeli sayur. Kuucapkan selamat makan sahur, sebelum waktu imsak tiba.”
  • “Puasa yang benar itu sahur sebelum azan dan berbuka setelah azan. Jangan kebalik! Selamat sahur, ya!”
  • “Hati boleh kosong, tapi perut harus diisi. Yuk, kita sahur biar makin semangat berpuasa!”
  • “Biarpun mata masih merem, tapi mulut tetap ngunyah. Yuk, bangun sahur biar gak lemas saat berpuasa!”

3. Ucapan selamat sahur lucu yang menghibur

ilustrasi dua wanita muslim tertawa (pexels.com/RDNE Stock production)
  • “Gak makan sahur sebelum puasa. Yang bener aje? Rugi dong!”
  • “Sahur dulu gih, habis itu jomblonya dilanjut lagi.”
  • “Kain batik dari Jawa, hadiah luhur dari sang raja. Inilah nasib mahasiswa, makan sahur dengan mie saja.”
  • “Yang punya pasangan dibangunin sahur sama pasangannya, yang jomblo dibangunin sahur sama petasan.”
  • “Menunggu sahur bagi jomblo itu sudah hal biasa karena kami selalu begadang. Selamat sahur gaes!”

Baca Juga: 20 Ucapan Ramadan untuk Pacar, Penuh Doa dan Harapan

4. Ucapan selamat sahur lucu singkat

ilustrasi sahur (pexels.com/RDNE Stock project)
  • “Jangan sahur sesudah waktunya, jangan berbuka sebelum waktunya. Selamat sahur!”
  • “Sahur bukan berarti kamu lemah, tapi jalan supaya puasamu lebih berkah. Selamat makan sahur, sob!”
  • “Waktu terus berganti. Denting jam pun berbunyi. Yuk, langsung ambil nasi sebelum azan Subuh menghampiri!”
  • “Apa pun makan sahurnya, yang penting gak melewati azan subuh. Selamat makan sahur!”
  • “Tukang bubur naik haji, selamat sahur selamat pagi!”

Verified Writer

Delvi Ayuning

Menulis bukan sekadar menuangkan kata-kata lewat tulisan, tapi lebih dari itu.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya