TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Cara Bikin Harimu Lebih Berwarna dan Tidak Monoton

Biar gak mudah stres dan tetap semangat menjalani hidup

ilustrasi berlibur (pexels.com/Te lensFix)

Kebanyakan orang memiliki rutinitas yang tidak berubah setiap harinya. Bangun tidur di waktu yang sama, bepergian dengan moda transportasi yang sama, melewati rute yang sama ke kantor, menghabiskan delapan hingga sembilan jam melakukan pekerjaan yang sama, bahkan memiliki rutinitas malam dan weekend yang tidak jauh berbeda.

Harus diakui, sulit untuk tidak merasa bosan dan frustrasi dengan kehidupan yang sama dan cenderung monoton seperti ini setiap harinya. Jika kamu merasa kehidupanmu sangat monoton dan ingin menambah warna pada kehidupanmu, berikut adalah beberapa hal yang mungkin bisa kamu lakukan untuk membuat hari-harimu lebih berwarna.

Langsung simak ulasannya di bawah ini, ya!

1. Lakukan hobi  

ilustrasi melukis (pexels.com/Thirdman)

Karena kesibukan dan rutinitas sehari-hari, terkadang sulit bagi banyak orang meluangkan waktu untuk diri sendiri dan melakukan hal-hal yang disukai. Nah, agar harimu tidak monoton dan lebih berwarna, cobalah meluangkan waktu untuk melakoni hobimu.

Hobi adalah cara yang bagus untuk memutus siklus kerja-makan-tidur yang tidak ada habisnya. Hobi kreatif, seperti menulis, melukis, dan memasak, tidak hanya menawarkan warna dari rutinitas, tetapi juga dapat meningkatkan kesejahteraan emosional.

Baca Juga: 5 Rutinitas di Pagi Hari Ini Mampu Atasi Rasa Lelah Seharian

2. Buat perubahan kecil  

ilustrasi membaca buku (pexels.com/John Ray Ebora)

Jika kamu ingin sesuatu berubah dalam hidupmu, cobalah mewujudkannya. Bahkan, perubahan kecil bisa sangat membantu kamu keluar dari rutinitas sehari-hari yang membosankan.

Sesuatu yang sederhana, seperti pergi bekerja lewat rute yang lain, makan siang di tempat baru, atau membaca buku di malam hari alih-alih scrolling media sosial bisa memecahkan rutinitasmu yang membosankan. Jika kamu biasa menghabiskan waktu luang dengan rebahan atau tidur, coba ganti dengan sesuatu yang berbeda, seperti membaca buku atau menonton film.

3. Beristirahat dari layar  

ilustrasi smartphone (pexels.com/cottonbro)

Kita menghabiskan sebagian besar waktu untuk menatap layar. Bahkan, meskipun tidak bekerja di depan komputer, tak jarang kita menaruh terlalu banyak perhatian tak perlu terhadap smartphone. Dari bangun tidur hingga menjelang tidur lagi, kamu pasti melihat layar smartphone setidaknya ratusan kali dalam sehari.

Smartphone dan internet memang penuh dengan hal-hal yang asyik. Namun, bukan berarti kamu tidak akan bosan dengan hiburan semacam itu, lho. Menghabiskan waktu berjam-jam untuk scrolling media sosial juga akan membuat kamu mengalami burnout dan ketegangan mata. Jadi, kamu perlu beristirahat sejenak dari layar untuk menyegarkan diri dan pikiran.

4. Jalan-jalan

ilustrasi berlibur (pexels.com/Te lensFix)

Saat sedang jenuh, setiap orang pasti memimpikan tentang liburan. Namun, kurangnya waktu dan budget sering merusak rencana besar ini. Akan tetapi, tidak berarti kamu tidak bisa bepergian sama sekali. Bahkan, perjalanan singkat dengan teman-teman ke tempat yang tidak jauh di akhir pekan bisa menjadi cara yang baik untuk bersantai dan menyegarkan diri.

Jika itu masih tidak memungkinkan, kamu juga masih bisa, kok, melakukan perjalanan dekat untuk durasi yang sangat cepat. Kamu dapat keluar dan menjelajahi restoran, taman, bioskop, atau sekadar berkeliling di sekitar rumah. Yang terpenting, kamu tidak hanya menghabiskan akhir pekan dengan berbaring atau main media sosial di rumah saja, ya!

Baca Juga: 5 Tanda yang Menunjukkan Bahwa Hidupmu Terlalu Monoton, Yuk Berubah!

Verified Writer

Eka Ami

https://mycollection.shop/allaboutshopee0101

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya